Jaga Kebugaran, Polda NTT Lakukan Senam Aw S3 dan Beladiri Polri
ntt.tribratanews.com - Menjaga Kebugaran anggota, Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) melakukan olahraga bersama dengan senam AW S3 (Andrie Wongso Sehat Semangat Senang) dan beladiri Polri, Jumat (3/7/2020) pagi.
Olahraga ini sendiri tetap mengikuti protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan memakai masker.
Kegiatan olahraga ini diawali dengan apel pagi yang dipimpin oleh Kasetum Polda NTT Pembina TK I Simon Kopong Seran S.Sos. dan dihadiri Pejabat Utama Polda NTT.
Tujuan olahraga senam pagi saat ini, tidak lain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran serta ketahanan tubuh sehingga dapat mencegah virus atau penyakit yang menyerang.
Disamping itu diharapkan dapat menumbuhkan semangat jiwa seluruh personel dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab. Dengan tubuh yang kuat maka pelaksanaan tugas pun dapat dilaksanakan secara maksimal.