Kapolda NTT Lakukan Pengecekan Kondisi Kapal Direktorat Polisi Perairan Polda NTT
ntt.tribratanews.com - Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum melakukan pengecekan kesiapan Personel Direktorat Polisi Perairan (Ditpolair) Polda NTT serta sarana prasaran, Rabu (18/11/2020) pagi di Dermaga Ditpolair Polda NTT, Desa Bolok, Kabupaten Kupang.
Kedatangan Kapolda NTT ini disambut oleh Wadirpopair Polda NTT AKBP I Ketut Adiatna, S.S serta Anggota.
Disela-sela kunjungan Kapolda NTT mengatakan bahwa, kedatangannya guna melihat secara langsung kondisi personel bahkan peralatan yang digunakan serta Markas Komando.
"Polair merupakan satuan yang dibanggakan atas segala prestasi dan keberhasilan yang dicapai selama ini"ujar Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum.
"Jaga nama baik Institusi Polri dengan melaksanakan tugas dengan baik dan tidak melakukan pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri dan institusi. Tetap jaga kesehatan dan selalu gelorakan protokol pencegahan covid - 19"pungkas Kapolda NTT.
Pada kesempatan tersebut Kapolda NTT melakukan pengecekan kondisi Kapal baik Tipe B, Type C maupun Type C1 yang dimiliki oleh Ditpolair Polda NTT.
Tidak hanya itu, Jenderal Bintang dua di jajaran Polda NTT ini juga melakukan pengecekan kesiapan Ditpolair Polda NTT dalam menyongsong HUT Polairud Polri ke-70 yang puncak kegiatannya tepatnya pada tanggal 1 Desember 2020 ini.
HUT Polairud Polri di Polda NTT direncanalan akan diisi dengan berbagai kegiatan antara lain, Tabur Bunga, Anjang Sana, Bhakti Sosial serta puncaknya pelaksanaan Upacara.