Bentuk Kekebalan Komunal, Biddokkes Polda NTT Gencar Lakukan Vaksinasi
ntt.tribratanews.com - Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT terus gencarkan pelayanan vaksinasi bagai masyarakat. Kegiatan ini digelar di gerai vaksinasi Klinik Turangga, Jumat (21/1/2022).
Kegiatan yang dipimpin oleh Iptu Wahid Wahyudi ini menjelaskan, kegiatan vaksinasi yang berlangsung di Klinik Turangga Biddokkes Polda NTT ini diperuntukkan bagi masyarakat umum termasuk Lansia dan anak-anak usia 6 hingga 17 tahun.
Menurutnya, pemberian vaksinasi masyarakat ini dilakukan untuk membentuk kekebalan kelompok di masyarakat.
"Dalam kegiatan ini kita layani vaksinasi tahap I, II dan III bagi masyarakat umum, baik itu lansia maupun usia 6 hingga 17 tahun", terang Iptu Wahid Wahyudi.
"Sementara vaksin yang digunakan yakni, vaksin jenis Sinovac dan Pfizer", tambahnya.
Dikatakannya dalam kegiatan vaksin ini, sebanyak 56 orang berhasi di beri vaksin oleh petugas Vaksinator Biddokkes Polda NTT.
Ia pun menyamapikan bahwa, dalam rangka percepatan vaksinasi sebagai upaya pencegahan wabah Covid-19 khususnya di Wilayah Nusa Tenggara Timur, pihaknya membuka pelayanan vaksinasi di Klinik Turangga setiap Hari Senin sampai dengan Jumat.
Ia pun mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk ikut bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan terus melakukan vaksinasi bagi yang belum divaksin.
"Kita imbau bagi masyarakat yang belum melakukan vaksin baik itu tahap I dan II agar segera lakukan vaksinasi di gereai vaksin yang disediakan, sehingga secepatnya terbentuk Herd Community atau kekebalan komunitas", pungkasnya.