SATLANTAS POLRES LEMBATA MEMBERIKAN PEMBINAAN DAN PENYULUHAN KEPADA 98 SISWA MTS NUR DARUSALAM LEWOLEBA
ntt.tribratanews.com,- Kepala Unit Pendidikan Masyarakat ( Dikmas ) Satuan Lalulintas Polres Lembata Bripka Gabriel Nama Raga bersama anggota melaksanakan Pembinaan dan Penyuluhan (Binluh) dalam program police go to school kepada 98 siswa/i MTS Nur Darusalam Lewoleba, Jumat (19/08/16).
Program police go to school bertujuan untuk memberikan pembekalan pengetahuan tentang tata tertib berlalulintas dalam bentuk pembinaan dan penyuluhan (Binluh ) kepada para siswa/i tentang keselamatan berlalulintas, pentinya penggunaan helm SNI saat berkendara, menaati praturan lalulintas, pengenalan rambu lalulintas serta 12 gerakan lalulintas.
Dalam pelaksanaannya, Kanit Dikmas mengajak serta menghimbau kepada para pelajar untuk menjaga kamseltibcar lantas di Kabupaten Lembata serta bersama-sama memperagakan yel-yel pelopor keselamatan berlalulintas.
Kegiatan ini akan terus dilaksanakan secara berkesinambungan oleh Sat Lantas Polres Lembata, hal tersebut disampaikan oleh Kasat Lantas Polres Lembata Iptu Ngakan Putu Artha.