Aksi Kemanusiaan, Satbrimobda NTT Bersama Bhayangkari Siapkan Dapur Lapangan dan Pembagian Sembako Untuk Warga Terdampak Bencana Alam
ntt.tribratanews.com - Satuan Brimob Polda NTT menyiapkan fasilitas dapur umum berupa mobil dapur lapangan untuk warga yang terkena dampak bencana Alam yakni Siklon Tropis Seroja di NTT khususnya di Kota Kupang, beberapa waktu lalu.
Mobil dapur lapangan ini pun ditempatkan di posko pengungsian yakni, di Mako Brimobda NTT di jalan Timor raya no. 44 A, Kota Kupang, Sabtu (10/4/2021) kemari sore.
Selain itu juga digelar pembagian Sembako dan obat-, obatan oleh Bhayangkari Brimobda NTT kepada perwakilan dari masing - masing RT/RW mulai dari RT/RW 003 / 001, RT/RW 007 / 003 dan RT/RW 013 / 005, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang.
Kegiatan Pembagian sembako dan Dapur lapangan ini pun mengambil thema " BHAYANGKARI PEDULI ". dengan sasaran 524 Orang dari 3 RT yang tinggal di Pinggir Pantai depan Mako Satbrimob dan sekitarnya.
Penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Dansat Brimob Polda NTT Kombes Pol. Ferry Raimond Ukoli, S.I.K.,. bersama Ketua Bhayangkari Cabang Brimobda NTT Ny. Ferry Raimond Ukoli, Danyon A pelopor kompol Denis lehitu, S.H., Para Perwira dan Personil satbrimobda NTT serta Pegurus Bhayangkari Brimobda NTT.
Dansat Brimob Polda NTT Kombes Pol Ferry Raimond Ukoli, S.I.K., mengatakan bantuan ini merupakan salah satu bentuk dukungan dan kepedulian Bhayangkari dan personil Satbrimobda NTT untuk masyarakat yang terkena dampak bencana siklon tropis seroja.
"Bantuan ini adalah salah satu bentuk kepedulian secara sukarela", ujar Dansat Brimob Polda NTT Kombes Pol Ferry Raimond Ukoli, S.I.K.
"Pemberian bantuan ini merupakan wujud kepedulian kepedulian Bhayangkari ranting Satbrimobda NTT. Walaupun bantuan ini tidak seberapa tetapi dapat meringankan beban masyarakat", harapnya.
Selain itu, adapun bantuan dari Qahal Family yang beralamat di Jakarta Barat juga turut serta menyerahkan bantuan, yang diserahkan oleh Ibu Nitha Suhendra selaku Ketua Yayasan Qahal family untuk mendukungan dapur lapangan berupa beras 1 ton dan vitamin untuk personil Satbrimobda NTT.