Polres Kupang Kota Polda NTT Amankan Aksi Mimbar Bebas Liga Mahasiswa Nasional Demokrasi (LMND)
ntt.tribratanews.com – Menghindari hal-hal yang tidak diingikan dalam penyampaian aspirasi mahasiswa dalam mimbar bebas maka polres kupang kota Menanggapi surat dari liga mahasiswa nasional untuk demokrasi (LMND), tentang pemberitahuan aksi mimbar bebas di wilayah hukum Polres Kupang Kota. Senin (22/05/2017).
Sebelum melakukan pengamanan aksi mimbar bebas yang dilaksanakan di depan Universitas Nusa Cendana Penfui, Kapolres Kupang Kota selaku penangung jawab dalam pengamanan menyampaikan beberapa hal yang perlu di ketahui oleh personil yang akan melakukan pengamanan agar pengamanan dapat berjalan dengan aman dan lancar.
“ Dalam pengamanan aksi mimbar bebas ini saya berharap anggota dalam pelaksanaan tugas bersikap profesional dan proposional, menghindari tindakan yang dapat merugikan diri sendiri maupun kesatuan serta menjunjung tinggi Hak Asasi Manusia Tampilkan sosok Polisi Humanis. Sebagai anggota Polisi harus Respect apabila ada hal-hal memicu terjadinya kegaduhan segera bertindak berikan arahan dan lakukan tindakan sesuai prosedur” Tutup Kapolres Kupang Kota Anthon CN. S.H.,M.Hum.