Pimpin Upacara Bendera Bulanan, Irwasda Polda NTT Ingatkan Anggota Tingkatkan Disiplin
ntt.tribratanews.com,- Irwasda Polda NTT Kombes Pol. Drs. Tavip Yuianto, S.H. M.H., M.Si bertindak selaku Inspektur Upacara Bulanan Polda NTT, Rabu (13/3/21).
Tampak hadir dalam kegiatan yang digelar di lapangan Mapolda NTT ini, para pejabat utama Polda NTT serta para peserta upacara uang telah mendapat surat perintah mengikuti upacara bulanan tersebut.
Mengawali sambutan Kapolda NTT oleh Irwasda Polda NTT menyampaikan ucapan selamat hari raya Nyepi tahun baru Saka 1943 kepada keluarga besar Polda NTT.
"Semoga perayaan hari raya Nyepi ini membawa hal yang baik dan makna hari raya Nyepi dapat dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari"ujar Irwasda Polda NTT.
Upacara bendera bulanan yang dilaksanakan ini merupakan momentum untuk melatih tanggung jawab, memupuk jiwa patriotik menanamkan kembali nilai-nilai dan semangat Nasionalisme pada setiap individu anggota Polri dan ASN Polri.
"Ini penting untuk membangun karakter jati diri kita serta memberikan inspirasi dan motivasi bagi peningkatan semangat pengabdian kita yang berlandaskan Tribrata dan Catur Prasetya"tambahnya.
Sesuai kalender kamtibmas, Polri akan menggelar operasi mandiri kewilayahan Samana Santa di tengah pandemi covid 19. Kita ketahui bersama bahwa wabah covid 19 belum hilang, justru angka penyebaran terus bertambah. Untuk itu perlu adanya koordinasi dengan pihak lintas sektoral yang melibatkan pihak gereja, gugus tugas penanganan covid 19 daerah, pemerintah daerah serta unsur terkait lainnya.
Terkait pandemi covid 19, saat ini Polri bersama gugus tugas penanganan covid 19 terua beupaya memberikan penyadaran kepada masyarakat untuk pentingnya mematuhi protokol kesehatan 5 M, Polri juga mendorong agar program vaksinasi masal kepada masyarakat agar berpartisipasi untuk divaksin.
Mengakhiri amanatnya, Irwasda Polda NTT mengingatkan agar selalu menyiapkan mental dan fisik dan disiplin kerja yang tinggi.
"Waspadai fenomena alam berupa banjir, yanah longsor , gelombang pasang, tsunami dan gempa dengan menyiapkan satgas bencana tanggap darurat dan petakan setiap kerawanan sesuai dengan karakteristik wilayah masing-masing" pungkasnya.