Kokohkan Kemitraan : Kapolda NTT Berdialog dengan Forkopimda Flores Timur
ntt.tribratanews.com - Suasana kebersamaan dan semangat kerjasama terasa begitu kuat saat Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT), Irjen Pol. Daniel Tahi Silitonga, S.H., M.A, mengunjungi Flores Timur pada Rabu (20/3/2024). Dalam kunjungannya, Kapolda NTT berdialog langsung dengan jajaran Forkopimda Flores Timur di Mapolres Flotim.
Dalam pertemuan itu, dihadiri oleh Penjabat Bupati Flotim, Drs. Doris Alexander Rihi, M.Si, dan Forkopimda serta sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolda NTT, Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga, S.H., M.A, menyampaikan ucapan terima kasih yang tinggi kepada pemerintah Kabupaten Flotim serta seluruh elemen masyarakat atas kerja sama yang telah terjalin dengan baik dalam menyukseskan proses Pemilu 2024. Dia menyatakan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya terhadap semua komponen yang telah bahu-membahu sehingga tahapan Pemilu 2024 bisa berjalan dengan aman dan lancar.
"Tiada kata lain yang bisa saya katakan, selain kata terima kasih, apresiasi, dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada semua komponen yang sudah bahu-membahu menyukseskan tahapan Pemilu 2024 sehingga bisa berjalan dengan baik," ucapnya dengan tulus.
Selain itu, Kapolda juga membahas persiapan pengamanan prosesi Samana Santa menjelang Hari Raya Paskah 2024 di Larantuka, Kabupaten Flores Timur. Jenderal bintang dua itu menekankan pentingnya kerjasama antara aparat keamanan, tokoh agama, dan masyarakat dalam menjaga kelancaran acara tersebut.
Perhatian juga diberikan pada penanganan bencana erupsi Gunung Lewotobi dan penanggulangan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). Kapolda NTT menegaskan komitmen untuk bersama-sama mengatasi tantangan tersebut demi keamanan dan kesejahteraan masyarakat Flores Timur.
Pertemuan ini menegaskan komitmen bersama untuk menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan sejahtera bagi seluruh masyarakat Flores Timur. Dengan semangat kemitraan yang kuat, diharapkan wilayah ini dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang nyata bagi seluruh warganya.