Jelang HUT YKB ke 43, Bhayangkari Daerah NTT Gelar Kegiatan Seminar Public Speaking
ntt.tribratanews.com,- Jelang peringatan HUT YKB (Yayasan Kemala Bhayangkari) ke 43 tepatnya tanggal 5 Mei 2023, Bhayangkari Daerah NTT menggelar berbagai kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat maupun anggota Polri. Seperti terpantau hari ini, Sabtu (18/3/23), Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah NTT Ny. Vera Johni Asadoma memimpin langsung kegiatan seminar Public Speaking yang digelar di Rupatama Mapolda NTT.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Bhayangkari Daerah NTT yang dilakukan secara daring dan juga perwakilan Polwan dari Satker Mapolda NTT maupun Polres jajaran.
Kegiatan Public Speaking ini menghadirkan pembicara tunggal Kombes Pol Don Gaspar Mikel Da Costa yang merupakan Atase Kepolisian pada KBRI Timor Leste yang tampil memukau para peserta dengan feed back yang tinggi menanggapi semua pembicaraannya.
Disela-sela kegiatan, ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah NTT Ny. Vera Johni Asadoma mengatakan bahwa kegiatan ini ditujukan kepada seluruh Bhayangkari yang ada di lingkungan pengurus daerah dan pengurus YKB NTT dan juga para Polwan Polda NTT.
“Kegiatan Seminar Public Speaking ini diselenggarakan dalam rangka HUT YKB yang ke 43 tahun 2023 dan ditujukan bagi seluruh Bhayangkari yang ada di lingkungan pengurus daerah dan pengurus YKB Daerah NTT juga kepada para Polwan yang ada di Polda NTT dan Polres jajaran, para istri ASN Polri dan ASN yang ada di Polda dan Polres jajaran. Kami juga mengundang organisasi wanita aspirasi seperti Dharma Wanita dari Provinsi dan Persit. Karena ini dalam rangka HUT YKB jadi kami juga mengundang Kepala Sekolah, para Guru dari sekolah-sekolah TK yang kami punya karena YKB bergerak dalam bidang pendidikan”ujar Ketua Bhayangkari Daerah NTT.
Dikatakannya bahwa saat ini YKB memiliki 10 Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) yang tersebar di NTT.
“saat ini kami memiliki 10 sekolah TK yang tersebar di daratan Flores da nada juga di Sumba. Para Guru dan Kepala Sekolah hadir mengikuti kegiatan seminar public speaking secara daring dari lokasi mereka masing-masing. Harapannya dengan mereka mengikuti kegiatan ini mudah-mudahan ketrampilan mereka berbicara seperti Guru dan Kepala Sekolah ketika mereka dalam rapat ataupun paparan dapat meningkatkan ketrampilan mereka didalam berbicara”lanjutnya.
Sementara kepada para Polwan, Ny. Vera yang juga merupakan Ibu Asuh Polwan NTT ini mengharapkan dapat terampil berbicara saat berdinas sehari-hari.
“Semoga ini bisa menambah ketrampilan berbicara baik untuk para Polwan, organisasi wanita. Bahwa sebagai seorang istri, apabila ketika suami memegang jabatan fungsional juga akan memimpin organisasi lingkungan kedinasan suaminya dan tentunya ketrampilan public speaking juga dibutuhkan. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini dapat mengasah dan menambah ilmu pengetahuan mereka di dalam public speaking”pungkasnya.
Sementara itu Kombes Pol Don Gaspar Mikel Da Costa menjelaskan bahwa dirinya memberikan materi tentang bagaimana pentingnya sebuah pembukaan ketika berbicara, mengirim pesan dan berkomunikasi dengan siapa saja. Dan yang kedua apa isi pesan itu dan dampaknya apa, perubahan apa yang diinginkan dan bagaimana membuat sebuah komunikasi itu ditutup dengan baik.
“Intinya dalam berkomunikasi target apa yang diinginkan, dan bagaiman caranya membuat audience kita mau mendengarkan, melakukan apa yang kita ucapkan dan terjadinya sebuah perubahan akhir dari sesi public speaking tersebut”tandasnya.
Kegiatan seminar public speaking ini dilakukan selama kurang lebih lima jam merupakan kegiatan perdana yang dilakukan Yayasan kemala Bhayangkari Daerah NTT.