Bag Stragmen Birorena Polda NTT Gelar Study Kelayakan Perubahan Nomenklatur Polsubsektor di Jajaran Polres TTU
ntt.tribratanews.com,- Bagian Strategi dan Manajemen Biro Perencanaan Polda NTT menggelar kegiatan study kelayakan perubahan nomenklatur Polsubsektor di jajaran Polres TTU, Kamis (8/6/2023).
Kegiatan yang dilaksanakan berdasarkan Surat Perintah Kapolda NTT Nomor : Sprin / 1300 / V / OTL.1. / 2023, tanggal 25 Mei 2023 tersebut dilakukan oleh tim yang dikoordinir oleh Pembina Wilhelmina Asone, S.E., M.M., selaku Plh. Kabag Strajemen Biro Rena Polda NTT, didampingi Ipda Doddy B. G. Lisnahan selaku Ps. Paur Strabang Bag Strajemen Biro Rena Polda NTT dan Bripda Amriansyah selaku Bamin atau operator.
Adapun rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, pukul 14.00 wita Plh. Kabag Strajemen Bior Rena Polda NTT beserta tim tiba di Polsubsektor Fafinesu, disambut oleh Kabagren Polres TTU Penata TK I Indraka W. Fitrianto, S.E. beserta staf Bagren Polres TTU.
Selanjutnya, pukul 14.55 wita Plh. Kabag Strajemen Biro Rena Polda NTT dan tim didampingi Kabagren Polres TTU tiba di Polsubsektor Manamas dan disambut oleh Kapolsubsektor Manamas dan anggota, Camat Naibenu selanjutnya tim bergerak menuju ke Polsubsektor Mena. Pukul 17.30 wita Plh. Kabag Strajemen Biro Rena Polda NTT dan tim tiba di Polsubsektor Mena disambut Kapospol Mena dan anggota.
Selama giat pelaksanaan Studi Kelayakan Perubahan Nomenklatur Polsek dan Polsubsektor di Polres TTU berlangsung aman dan lancar.
Hari ke dua, Kamis (10/6/2023) dilanjutkan kegiatan pemberitahuan kegiatan study kelayakan perubahan nomenklatur Polsubsektor yang bertempat di Mako Polsubsektor Mena, Kecamatan Biboki Moenleu, Kabupaten TTU.
Kasi Humas Polres TTU, AKP I Ketut Suta, menjelaskan, rangkaian kegiatan diawali paparan oleh PLH Kabag Stragemen Birorena Polda NTT terkait kelayakan perubahan nomenklatur di Jajaran Polres TTU tepatnya pada tingkat Polsubsektor Mena.
Adapun penyampaian kelayakan Perubahan Nomenklatur pada Polsubsektor Mena yang akan dirubah menjadi Polsubsektor Biboki Moenleu sesuai teknis.
Dalam rangka giat study kelayakan perubahan nomenklatur di Jajaran Polres TTU tokoh masyarakat juga turut sepakat dalam perubahan nomenklatur pada tingkat Polsubsektor Mena.
Pada kesempatan itu juga, tokoh masyarakat juga mengusulkan agar bertepatan dengan perubahan Nomenklatur Polsubsektor Mena, tokoh masyarakat juga menyampaikan agar pada tingkat Polsubsektor juga secepatnya bisa di rubah menjadi Polsek di wilayah Biboki Moenleu.
Pemaparan Study kelayakan perubahan Nomenklatur Polsubsektor telah selesai, selanjutnya Tim Study melaksanakan Foto bersama Kapolsubsektor Mena, anggota bersama tokoh masyarakat.