Tiga Polsek jajaran Malaka Gelar Pengamanan Final Turnamen Sepak bola Malaka Cup II tahun 2017
ntt.tribratanews.com - Tiga Polsek jajaran Malaka yakni Polsek Weliman, Malaka Tengah dan Malaka Barat pada sabtu (15/7/17) sore, melaksanakan pengamanan Final Turnamen Sepak bola Ketua DPRD Kabupaten Malaka Cup II tahun 2017.
Berdasarkan pantauan Humas Polres Belu dilapangan, pengamanan dipusatkan di sudut-sudut/pinggir lapangan serta sesekali mengatur arus lalu lintas di jalan raya guna menghindari kemacetan.
Sebelum pertandingan babak Final dimulai, terlebih dahulu dilakukan tendangan bola pertama oleh Bupati Malaka Dr.Stefanus Bria Seran yang turut didampingi Kapolsek Malaka Tengah AKP Mateus Sono dan Kapolsek Weliman IPTU Yusuf, SH.
Pertandingan final yang berlangsung dilapangan Sepakbola SMA Fajar Timur Haitimuk, Kecamatan Weliman,Kab.Malaka, dimenangkan oleh Tim Fajar Timur FC atas Persemal U 17 dengan skor telak 3-0.
Usai pertandingan, dilanjutkan dengan upacara penutupan Turnamen Sepak Bola Ketua DPRD Kabupaten Malaka Cup II Tahun 2017 serta pembagian Piala kepada para juara.
Juara 1 team Fajar Timur FC mendapat Piala bergilir Ketua DPRD Kabupaten Malaka dan Piala tetap, medali emas serta Uang Tunai sebesar Rp. 7.500.000.
Rangkaian kegiatan mulai dari pembukaan hingga penutupan turnamen yang digelar sebulan lebih, secara umum berjalan dengan aman dan lancar.
“Pengamanan Kita lakukan sejak turnamen ini dibuka yakni pada tanggal 5 juni 2017. Alhamdulillah semuanya berjalan aman terkendali hingga hari ini penutupan” kata Kapolsek Weliman kepada Humas.