Serap Informasi Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Gandeng Babinsa Sambangi Toko Roti
ntt.tribratanews.com - Guna menjaga situasi agar tetap kondusif diwilayah hukum Polsek Kelapa Lima Polres Kupang Kota, Senin, 08 Juli 2019, Bhabinkamtibmas Kelurahan Fatubesi Bripka Erwin Lape bersama Babinsa Kelurahan Fatubesi Serda Fredik Laikapu melaksanakan kegiatan sambang di Kez’S Bakery yang terletak di jalan A. Yani Rt 011 Rw 003 Kelurahan Fatubesi Kecamatan Kota Lama Kota Kupang.
Kekompakan bhabinkamtibmas dan babinsa tersebut merupakan bentuk sinegritas antara TNI dan Polri yang sama sama memiliki tujuan dalam menciptakan dan menjaga harkamtibmas diwilayah Kelurahan Fatubesi.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa dilingkungan masyarakat akan semakin memudahkan dalam menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga terkait harkamtibmas, kendala gangguan kamtibmas yang dapat dibicarakan bersama serta dapat mencari solusi bersama.
Dalam kesempatan itu pemilik toko menyampaikan informasi bahwa situasi di lingkungan disekitar toko, sampai saat ini tidak ada permasalahan, dan jual beli berjalan sesuai dengan harapan yaitu aman dan lancar
Dengan adanya informasi demikian, Bhabinkamtibmas memberikan himbauan agar selalu waspada pada peredaran uang palsu dan penipuan serta ikut menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.
Pemilik juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang telah meluangkan waktunya untuk berkunjung dan saling bertukar informasi.
Dalam kesempatan Kunjungan ini Bhabinkamtibmas mengucapkan terimakasih atas info yang diberikan yang akan digunakan sebagai bahan masukan baik kepada masyarkat Kelurahan Fatubesi maupun Pimpinan, untuk dapat digunakan dalam menentukan tindakan kedepannya.
“Kami secara rutin melakukan sambang ke Warga masyrakat untuk menyerap informasi agar masyarakan merasa aman dan nyaman ,” kata Bripka Erwin.
Kapolres Kupang Kota AKBP Satyra Perdana P.T. Binti, SIK melalui Kapolsek Kelapa Lima AKP Didik Kurnianto, SH, SIK mengapresiasi Kegiatan tatap muka atau Door To Door Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Fatubesi,mecerminkan keharmonisasi TNI/Polri, namun sekaligus mendekatkan diri dengan masyarakat untuk bersama-sama memelihara kamtibmas di wilayah setempat.”ungkap Kapolsek