Sat Binmas Polres TTU Melakukan Penyuluhan Mengenai Kenakalan Remaja dan Mensosialisasikan Penerimaan Anggota Polri di SMA Darma Ayu

Sat Binmas Polres TTU Melakukan Penyuluhan Mengenai Kenakalan Remaja dan Mensosialisasikan Penerimaan Anggota Polri di SMA Darma Ayu

ntt.tribratanews.com,- Kasat Binmas bersama anggota Binmas pada hari Sabtu (18/03/2017), sambangi SMA Darma Ayu untuk memberikan penyuluhan mengenai kenakalan remaja sekaligus mensosialisasikan mengenai penerimaan anggota Polri TA. 2017.

Bertempat di Aula SMA Darma Ayu, Kasat Binmas AKP Jack Nomnafa memberikan penyuluhan kepada siswa/i SMA Darma Ayu Kefamenanu.

Pada kesempatan itu Kasat Binmas menghimbau agar para pelajar selalu tekun dalam belajar karena dalam era globalisasi ini teknologi semakin maju, tidak dapat dipungkiri hadirnya internet semakin dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari dan semakin majunya internet dan hadirnya smartphone maka media sosialpun ikut berkembang pesat.

Media Internet  mempunyai peranan yang sangat berpengaruh terhadap kenakalan remaja seperti perkataan kotor, perkelahian, penipuan, penculikan, bolos sekolah dan berbohong pada orang tua, oleh karena itu para pelajar harus lebih obyektif dalam menggunakan media internet dan media sosial.

Sebelum mengakhiri kegiatan tersebut Kasat Binmas menyampaikan hal yang penting mengenai Penerimaan Anggota Polri TA. 2017, beliau menyampaikan bahwa ada 3 golongan yaitu Akademi Kepolisian (AKPOL), Bintara dan Tamtama.

Bila yang berminat agar mencari informasi tersebut melalui website (www.penerimaan.polri.go.id)  atau bisa mendownload aplikasi (Regpol Polda NTT) .