Polsek Sulamu Jadi Orang Tua Asuh Tiga Anak Stunting dari Kelurahan Sulamu
ntt.tribratanews.com,- Kepolisian Sektor Sulamu Polres Kupang, Polda Nusa Tenggara Timur jemput bola menjadi orang tua asuh anak stunting di Sulamu Kecamatan Sulamu Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur.
Baru hari Kamis (16/3/2023) lalu gerakan ini dicanangkan Polda NTT, Polres Kupang melalui Kapolres Kupang AKBP FX. Irwan Arianto, S.I.K, M.H langsung merespon dengan memperkenankan Polsek jajarannya untuk menjemput bola kegiatan positif tersebut.
Dalam laporannya Kapolsek Sulamu Ipda Bathoanus Lera Apelaby merinci adanya tiga orang anak stunting yang selanjutnya dijadikan anak Asuh oleh Polsek Sulamu.
Kapolres Irwan memberikan apresiasi atas kinerja Ipda Bartho karena menjadi yang pertama di Polres Kupang menjadi Orang Tua Asuh Stunting di Kabupaten Kupang.
" Saya memberikan apresiasi kinerja yang diberikan Kapolsek Sulamu, tiga anak Sulamu sudah mendapatkan Polsek Sulamu sebagai orang tua asuh, semoga memotivasi orang lain untuk bersedia menjadi orang tua asuh anak-anak stunting di Kabupaten Kupang, " terangnya.
Kapolres Irwan kini mewujudkan komitmennya untuk bersedia menyelaraskan kebijakan pemerintah menurunkan angka Stunting di NTT khususnya Kabupaten Kupang.
Adapun ketiga anak stunting yang menjadi anak Asuh Polsek Sulamu adalah Jenia Zetnaya Nafi, Alika Cantika Misa dan Hamdan Kende dari Kelurahan Sulamu Kecamatan Sulamu Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Tinggi.
Ketiga anak inipun diberikan makanan tambahan oleh Kapolsek Sulamu dan anggotanya berupa susu dan telur ayam serta makanan tambahan lainnya bertempat di Makopolsek Sulamu hari Senin (20/3/2023) siang.