Polres Sumba Barat Maksimalkan Operasi Bina Waspada Turangga 2017

Polres Sumba Barat Maksimalkan Operasi Bina Waspada Turangga 2017

ntt.tribratanews.com – Dalam rangka meningkatkan pengawasan terhadap pelaku kejahatan diwilayah hukum Polres Sumba Barat, hari Senin tanggal 23 Oktober 2017 dipimpin oleh Kepala Satuan Bhayangkara Ipda Alex Bili Bika dengan melibatkan 20 Personil Polres Sumba Barat melaksanakan Operasi Bina Waspada Turangga 2017.

Operasi Bina Waspada Turangga 2017 dilakukan dalam pemeriksaan identitas para penghuni kos – kosan, mengingatkan warga tidak membawa senjata tajam serta tidak menjual minuman keras (miras). Giat tersebut sebagai upaya dalam mengantisipasi kelompok radikal, peredaran narkoba, mementau Objek Vital serta penyuluhan Kamtibmas terhadap Masyarakat.

Kegiatan yang dilakukan di sekitar Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba barat menjadi sebuah langkah konkret dalam mengingatkan Masyarakat untuk lebih meningkatkan kewaspadaan menghadapi hal – hal yang tidak diinginkan. Dengan dilaksanakannya Operasi Bina Waspada Turangga 2017, Kapolres Sumba Barat AKBP Muhamad Erwin mengharapkan partisipasi semua pihak dalam membangun situasi Kamtibmas diwilayah hukum Polres Sumba Barat agar dapat terciptanya keamanan dan kenyamanan bersama. *

(SD/12).