Polres Rote Ndao Gelar Apel Kesiapsiagaan Dalam Rangka Dukung Pengamanan Pelantikan Presiden
ntt.tribratanews.com - Bertempat di Lapangan Apel Mapolres Rote Ndao, Jumat (18/10/2019) Polres Rote Ndao bersama unsur TNI dan Pemerintah Daerah Kabupaten Rote Ndao, gelar Apel Kesiapsiagaan Dalam Rangka Mendukung Pengamanan Pelantikan Presiden Dan Wakil Presiden Republik Indonesia Periode 2019 – 2024.
Kepala Kepolisian Resor Rote Ndao AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K., M.Si., didampingi Dandim 1627 Rote Ndao Letkol Kav Andriyan Wahyu Dwi Atmoko, S.I.P selaku Inspektur Upacara membacakan amanat Kapolda NTT saat Apel Kesiapsiagaan tersebut.
Dalam amanat Kapolda yang dibacakan oleh Kapolres Rote mengatakan bahwa Pemilu serentak 2019 adalah bagian dari kemerdekaan rakyat untuk memilih kepala negara atau kepala pemerintahan, sehingga perlu adanya jaminan keamanan. Pada konteks inilah peranan TNI/Polri dalam mengawal dan mengamankan proses pelantikan Preaiden/Wakil Presiden terpilih harus terlaksana secara optimal tanpa ada gangguan yg mengancam.
“Berbagai potensi kerawanan pada saat pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih harus dapat dikelola dan ditangani secara profesional dan akuntabel. tentu upaya ini tidak akan berhasil apabila tidak didukung oleh semua puhak terkait, khususnya peran tni yang ditempatkan sebagai leading sektor pengamanan pada tingkat pusat. kesempatan ini pula, saya juga mengingatkan kepada seluruh jajaran untuk minimalisir segala tindakan kontra produktif yang justru dapat mencederai nilai-nilai demokrasi dan menurunkan citra aparat keamanan dimata masyarakat, “ ujar Kapolres saat membacakan amanat Kapolda NTT.
Selanjutnya ia menegaskan kepada seluruh personel Polri khususnya jajaran Polda NTT untuk tetap menjalin sinergitas dengan seluruh instansi baik pemerintah ataupun dengan unsur TNI.
“ Perkuat soliditas dan sinergitas TNI-Polri serta seluruh stakeholder guna mewujudkan pelantikan presiden dan wakil presiden yang aman, lancar dan damai serta hindari tindakan yang dapat menciderai kewibawaan TNI-Polri dalam mendukung pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden, “ harapnya.
Turut hadir dalam kegiatan apel, Wakil Bupati Rote Ndao Stefanus M. Saek, S.E., M.Si., Ketua Pengadilan Negeri Rote Ndao Eman Sulaiman, Sekda Kabupaten Rote Ndao Drs. Jonas M. Selly, MM, Waka Polres Rote Ndao Kompol Lukas L. Malana, Pasi Potmar Lanal Pulau Rote Lettu Wahyudi, Staf Seksi Intelijen Kajari Rote Ndao Arkilaus Saleh, S.H, Kepala Dishub Selfiana Kiaduy, S. Kom, Wakil Rutan Cab Baa Marlince Ndaumanu, SH, Ketua Majelis Betania Baa Pdt. Inggrid Soleh Foeh, SS.Teo, Romo Santo Paroki Kristoforus Ba’a RD. Philipus Pilich, Para Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran Polres Rote Ndao.