Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pospol Tanambanas, Kapolres Sumba Barat Ucapan Terimakasih Atas Dukungannya
ntt.tribratanews.com - Kapolres Sumba Barat AKBP FX Irwan Arianto, S.I.K.,M.H., memimpin peletakan batu pertama pembangunan Pos Polisi Tanambanas di Desa Tanambanas, Kecamatan Umbu Ratu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah, Sabtu (12/6/2021) lalu.
Pembangunan Pos Polisi Tanambanas merupakan swadaya dari Desa yang didukung penuh oleh Bupati Sumba Tengah Drs. Paulus S.K. Limu.
Kegiatan peletakan batu pertama itu dihadiri oleh Bupati Sumba Tengah Drs. Paulus S.K.Limu, Para Kapolsek Jajaran, Camat Umbu Ratu Nggay, para Kepala Desa yang Swadaya Pembangunan Pos Polisi Tanambanas, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Sumba Barat menyampaikan rasa ucapan terima kasih kepada Bupati Sumba Tengah, Camat Umbu Ratu Nggay, Kepala Desa, Tokoh dan seluruh Masyarakat Tanambanas yang sudah mendukung penuh pembangunan Pos Polisi Tanambanas.
Ia pun juga mengucapkan terima kasih yang sebesar - besarnya kepada masyarakat yang telah menyumbang tanahnya untuk pembangunan Pos Polisi tersebut.
"Saya akan menempatkan 6 - 7 personil untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Tanambanas maupun untuk memberikan keamanan dan kenyamanan", ujar Kapolres Sumba Barat.
Kapolres menyampaikan agar para Kepala Desa tidak segan - segan untuk menginformasikan kepada pihak Kepolisian jika mengetahui atau mendengar informasi terkait tindak pidana maupun pelanggaran hukum.
Diketahui pembangunan Pos Polisi ini akan di bangun di lahan seluas tanah 60x100 Meter persegi, dengan ukuran bangunan sekitar 9x7 Meter persegi.