Marak Kasus Lakalantas di TTU, Sat Lantas Gelar Patroli di Daerah Rawan Laka
Kasus kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) akhir-akhir ini cukup marak terjadi. Hal ini menjadi perhatian serius Satuan Lalu Lintas Polres hingga melakukan patroli di daerah rawan kecelakaan lalu lintas, Minggu (22/5/2022).
Di bawah komando Kasat Lantas Polres TTU, Kasat Lantas Polres TTU Iptu M. L. Petterson Riwu, S.H., patroli yang dilaksanakan sore hari mulai pukul 15.00 wita tersebut digelar oleh piket fungsi Lantas Polres TTU. Anggota yang terlibat yakni Bripka Burhan,Bripka Marthin De Pornis Nag, Brigpol I Made Dyaskara dan Briptu Yohanes Antonius Kono.
Kasat Lantas Polres TTU Kasat Lantas Polres TTU Iptu M. L. Petterson Riwu, S.H., melalui Bripka Burhan, menjelaskan, dalam patroli yang dilaksanakan selain di lokasi daerah rawan laka, juga dilakukan di daerah rawan pelanggaran dan kemacetan di seputaran wilayah Kota Kefamenanu, Ibu Kota Kabupaten TTU.
Sasaran yang menjadi fokus operasi saat itu, kata Bripka Burhan, yakni masyarakat pengguna jalan baik pengendara roda dua maupun roda empat. Pelanggaran yang ditemukan saat operasi, yakni pengendara roda dua yang tidak menggunakan helm ketika melintas jalan umum, muatan truk yang melebihi kapasitas dan penumpang truk yang duduk di bagian atas bak.
Anggota Sat Lantas Polres TTU juga melakukan pemeriksaan terkait kelengkapan surat-surat. Sejumlah pelanggaran yang ditemukan di lapangan langsung diberi teguran kepada para pengendara secara humanis. Giat Patroli piket fungsi Lantas berjalan aman, tertib dan lancar.