Kasat Sabhara Polres Ende Pimpin Patroli Cegah Covid-19 di Seputaran Kota Ende
Polres ende
ntt.tribratanews.com - Kepolisian Resor Ende terus melakukan upaya-upaya pencegahan dan antisipasi penyebaran covid-19 di wilayahnya. Seperti yang dilakukan pada hari ini, Minggu (31/5/20) pukul 09.00 wita.
Dibawah pimpinan Kasat Sabhara Polres Ende Iptu Markus Mamu Subang, Regu I Covid-19 Polres Ende yang beranggotakan 10 Personil melakukan patroli dialogis di seputaran Kota Ende dengan saasaran Jalan Pasar Ende – Jalan Wz. Yohanes Ende.
Dalam pelaksanaan patrolinya, Iptu Markus bersama anggotanya menyambangi beberapa kelompok masyarakat yang berkumpul di pinggir jalan serta mengimbau kepada seluruh masyarakat Kota Ende dan sekitarnya, dalam rangka menyikapi adanya penyebaran covid-19.
“Jangan dulu mudik atau bepergian ke luar kota untuk memutus mata rantai penularan covid-19, tidak mengadakan kegiatan yang bersifat mengumpulkan masyarakat seperti hajatan, pesta adat dan sebagainya serta tidak melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya yang bersifat massal demi menjaga keluarga kita agar terhindar dari covid-19” ungkap Iptu Markus dalam imbauannya.
Kasat Sabhara Polres Ende juga mengajak masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19 seperti selalu menjaga jarak aman, wajib menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah, dan apabila tidak ada kepentingan berada di luar rumah, silahkan bubar dan balik ke rumah masing-masing untuk mencegah penyebaran covid-19.
Kegiatan patroli tersebut berlangsung hingga pukul 10.30 wita, dan berlangsung dengan aman, lancar dan terkendali.