Kapolres Sikka Beri Bantuan Masyarakat yang Terdampak Bencana Abrasi
ntt.tribratanews.com- Kapolres Sikka AKBP Sajimin, S.I.K., M.H. memberikan bantuan kepada warga masyarakat yang terdampak bencana Abrasi di Bangboler, Dusun Bangboler, Desa Hepang, Kecamatan Lela, Kabupaten Sikka, Minggu (2/5/2021).
Secara simbolis penyerahan bantuan berupa beras oleh Kapolres Sikka yang didampingi Kasat Narkoba Polres Sikka Ipyu Mesakh Hetarie dan Kapolsek Lela Iptu Urbanus Kopong Tupen ini diterima oleh Sekretaris Desa Hepang Yoseph Vigis.
Beras bantuan dari Kapolres Sikka tersebut di serahkan kepada 14 KK yang terdampak abrasi oleh Sekdes Hepang dan Kepala Dusun Bangboler.
Terpisah, Kapolres Sikka mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri khususnya Polres Sikka kepada masyarakat yang terdapak bencana abrasi.
"Semoga dengan adanya bantuan ini dapat memberikan sedikit keringanan bagi warga yang terdampak bencana"pungkas Kapolres.
Masyarakat menyambut baik dan mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada jajaran Polres Sikka.