Kapolres Rote Ndao Bersama 2 Peleton Staf Hadiri Upacara HUT Kabupaten Rote Ndao
ntt.tribratanews.com - Menjawab undangan dari pemerintah Kabupaten Rote Ndao dalam rangka upacara Hari Ulang Tahun Kabupaten Rote Ndao yang ke 15, Kapolres Rote Ndao AKBP Murry Mirranda, SIK bersama dengan pejabat Polres lainnya dan personel Polres Rote Ndao hadiri upacara, yang bertempat di lapangan rumah jabatan Bupati Rote Ndao, Dusun Ne’e, Desa Sanggaoen Kecamatan Lobalain, Senin (03/07/2017).
Personel Polres Rote Ndao sebanyak dua peleton ditunjuk sebagai peserta upacara dengan berpakaian dinas lengkap dan bersenjata hadir dalam kegiatan tersebut. Tampak peleton bersenjata dengan menggunakan scraf dan sarung tangan lengkap telah siap di lapangan, tampak juga personel Polwan ikut juga dalam barisan staf.
Upacara berlangsung secara khidmat dan lancar di bawah komando Perwira Penghubung Kodim 1627 Rote Ndao Kapten Inf. I Dewa Putu selaku komandan upacara dan Perwira upacara Kabag Ops Polres Rote Ndao Akp Yunior T. M. Duil, serta Bupati Rote Ndao Drs. Leonard Haning, MM yang bertindak langsung sebagai inspektur upacara.
Upacara yang ditandai dengan pengibaran bendera Merah Putih, dilanjutkan dengan pembacaan UUD 1945 dan sejarah tentang Rote Ndao. Selesai upacara langsung dilanjutkan dengan resepsi dengan jamuan makan bersama sebagai wujud terjalinya rasa persaudaraan seluruh masyarakat Kabupaten Rote Ndao dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas perjalanan pemerintahan Kabupaten Rote Ndao yang sukses.