Kapolres dan Forkompimda Rote Ndao mengunjungi Pulau Terselatan Indonesia

Kapolres dan Forkompimda Rote Ndao mengunjungi Pulau Terselatan Indonesia

ntt.tribratanews.com - Kapolres Rote Ndao AKBP Bambang Hari Wibowo S.I.K., M.Si bersama Forkopimda Kabuapaten Rote Ndao Kunjungan Kerja ke Basecam Pulau Ndana, pulau terselatan Indonesia yang berada 4 mil dari Pulau Rote, Kamis (7/3/2019) pagi.

Kapolres Rote Ndao AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K M.Si saat dikonfirmasi Humas Polda NTT menyatakan bahwa kunjungan itu dalam rangka kunjungan kerja sekaligus meninjau Personil Marinir Pam Pulau Terluar yang baru saja diganti.

Turut hadir dalam kunjugan itu, Kasrem 161 Wira Sakti Kupang Kolonel Czi Aji Jaya, Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Kav.Andian Wahyu Dwiatmoko, Dan Lanal Pulau Rote Letkol Laut (P) Ahmad Alif S.Z bersama Ibu, Ketua Bhayangkari Cabang Rote Ndao, Wakapolres Rote Ndao Kompol Lukas Malana, Kasat intelkam polres Rote Ndao Iptu Johan Nappoe, S.H, Kasat Polair Ipda Suyitno, dan Kapolsek Rote Barat Daya Ipda Yeni Setiono, S.H.

20190307_172451

Pulau Ndana termasuk lima pulau terluar di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) atau salah satu dari 92 pulau terluar Indonesia. Secara Administrastif, Pulau Ndana masuk dalam wilayah Desa Oeseli, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao.

Pulau Ndana sendiri merupakan pulau terdepan di bagian selatan wilayah NKRI yang berbatasan langsung dengan Negara Australia. ( Rf )