Kapolda NTT Lepas Keberangkatan Kasal bersama Rombongan ke Labuan Bajo di Bandara Lanudal Kupang
ntt.tribratanews.com - Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum., melepas keberangkatan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono bersama rombongan di bandara Lanudal El Tari Kupang, Selasa (14/9/2021) pagi.
Keberangkatan Jenderal Bintang Empat di TNI Angkatan Laut didampingi Ketua Umum Jalasenastri Ny. Vero Yudo Margono ini dilepas secara langsung oleh Kapolda NTT, Kajati NTT, Dandrem 161/ Wirasakti, Danlanud Kupang dan Kabagops Binda NTT.
Adapun rombongan yang mendampingi Kasal ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat diantaranya Asrena Kasal Laksda TNI Abdul Rasyid K., S.E., M.M., S.Tr. Opsla didampangi Ny. Abdul Rasyid K., Aslog Kasal Laksda TNI Puguh Santoso S.E., M.M., didampangi Ny. Puguh Santoso, Pangkoarmada II Laksda TNI Iwan Isnurwanto, M.A.P., M.Tr. (Han)., didampingi Ny. Iwan Isnurwanto dan Danlantamal VII Laksma TNI IG. Kompiang Aribawa didampingi Ny. IG. Kompiang Aribaw.
Kedatangan Kepala Staf Angkatan Laut dan Ketua Umum Jalesenasti bersama rombongan kemarin ke Kupang untuk melaksanakan Kunjungan kerja di Lantamal VII Kupang sekaligus meninjau langsung pelaksanaan kegiatan serbuan Vaksinasi Maritim di Gereja Galed Kelapa Lima, Kota Kupang guna mendukung percepatan program vaksinasi di Wilayah Indonesia khususnya di NTT.