HUT ke-75 Korps Brimob Polri di Kompi 4 Yon B Pelopor Labuan Bajo, Kapolres Ingatkan Jaga Profesionalitas dan Tingkatkan Sinergitas
Mengangkat Tema “Brimob untuk Indonesia” peringatan HUT ke 75 Korps Brimob Polri pada tahun ini dilaksanakan berbeda dari pada tahun sebelumnya.
Hal ini, mengingat masa pandemik Covid-19 yang tengah dihadapi, peringatan syukuran HUT Brimob ke 75 diperingati tiap tahunnya, yang dipimpin langsung oleh Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K, M.Si., di Mako Kompi 4 Yon B Pelopor SatBrimobda NTT, Sabtu (14/11/2020) malam.
Perayaan HUT malam itu berlangsung penuh akrab, dihibur oleh salah satu group band lokal.
Hadir dalam acara tersebut AKBP (Purn) Butche Hello (Mantan Kapolres Mabar), Waka Polres Kompol Sukanda, Komandan Batalyon A Pelopor SatBrimobda NTT Kompol Dennis Y. N. Leihitu,S.H., Perwira Penghubung Kodim 1612-Manggarai Mayor S.Hadi, Danramil 1612-02 Komodo Kapten Infanteri I Nyoman Sukanda, Danki 4 Yon B Pelopor Iptu Raimundo De Jesus, S.H., Dan Pos AU, Dan Pos AL, Sekcam Komodo, beserta sejumlah anggota TNI-Polri dan para undangan.
Dalam sambutannya Kapolres mengucapkan Dirgahayu ke 75 Korps Brimob Polri, “Brimob Untuk Indonesia” dan kepada seluruh keluarga Korps Brimob Polri.
“Kita patut berbangga dengan kinerja Anggota Brimob di Manggarai Barat, ini dedikasi Brimob Kompi 4 Batalyon B Pelopor begitu sangat besar dan sangat membantu dalam menunjang tugas–tugas Kepolisian di Manggarai Barat ini,” ujar Kapolres Manggarai Barat.
“Kita juga harus berbangga bahwa daerah Ini masuk sebagai daerah Kawasan Pariwisata Super Premium, maka dari itu untuk mensukseskan program pemerintah pusat maka diperlukan kerjasama sinergitas dari semua pihak khususnya TNI dan POLRI di Kabupaten Manggarai Barat,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Manggarai Barat meminta semua personel agar dalam suasana Pilkada di Mabar saat ini harus jaga netralitas dan profesionalitas.
“Tentu kita harus bahu membahu bersinergi menciptakan suasana yang kondusif. Saya mengimbau mari kita menjaga kesehatan, menjaga protokol kesehatan. Dalam pengamanan Pilkada 2020 ini, mari kita netral dan profesional sehingga masyarakat lebih percaya dan yakin Polri menjalankan tugas dengan netral, tidak berat ke kiri atau ke kanan. Sama–sama kita jaga wilayah Manggarai Barat yang kondusif,” kata AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K, M.Si.
Kapolres Manggarai Barat AKBP Bambang Hari Wibowo, S.I.K, M.Si juga menekankan kepada seluruh Personil Korps Brimob Polri yang ada di Kabupaten Manggarai Barat.
“Selalu tingkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, selalu tingkatkan kebanggaan terhadap Korps Brimob Polri, mantapkan terus Sinergitas kepada TNI dan Masyarakat, terus belajar dan berlatih dalam rangka keberhasilan tugas–tugas kita serta jadilah teladan di manapun dalam mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 dalam setiap pelaksanaan tugas,” tutupnya.
Sementara itu Kompol Dennis Y. N. Leihitu, S.H., berharap agar dalam rangka pembangunan di Manggarai Baat, semua personel semakin bekerja dengan baik.
“Mudah–mudahan ke depan, dalam rangka pembangunan dan percepatan pembangunan di Kabupaten Manggarai Barat, seluruh komponen dan rekan–rekan anggota bekerja dengan baik guna menjaga situasi keamanan dan kenyamanan di Manggarai Barat,” kata Kompol Dennis Y. N. Leihitu, S.H.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Manggarai Barat melaksanakan pemotongan tumpeng sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.