Guyuran Hujan Tak Mampu Mematahkan Niat Kemanusian di Nusa Tenggara Timur

Guyuran Hujan Tak Mampu Mematahkan Niat Kemanusian di Nusa Tenggara Timur
ntt.tribratanews.com,- Pagi ini, sabtu 27 Januari 2018 pukul 09.00 wita, dengan situasi hujan yang mengguyur Kota Kupang dan sekitarnya namun tidak meruntuhkan semangat Aksi Kemanusian Komunitas Pemuda Pinggiran Lintas Agama ( KP2LA ) Kota Kupang bersama Anggota Polsek Maulafa serta warga masyarakat Rt. 18,19 / Rw. 07 Kelurahan Belo. Aksi kemanusian yang dilaksanakan berupa Penanaman sebanyak 500 anakan pohon di lokasi Rawan Longsor yang dihuni sekitar 120 KK. Bhabinkamtibmas Kel. Bello Bripka Markus Tameno yang merupakan ketua KP2LA awalnya berkordinasi dengan seluruh anggota KP2LA Kota Kupang dan para Ketua Pemuda Lintas Agama tanggal 24 s/d 26 Januari 2018 yang lalu guna merancanakan aksi kemanusiaan tersebut. “ Sebelumnya saya sudah berkordinasi dengan seluruh anggota serta Ketua Pemuda Lintas Agama yang lain, sehingga kami sepakat untuk melakukan kegiatan aksi kemanusian pada hari ini “ ucap Bripka Markus. Dalam kegiatan aksi kemanusian tersebut selain bhabinkamtibmas Bello ada beberapa bhabinkamtibmas lainnya yang terlibat yakni, bhabinkamtibmas kel. Kolhua, Fatukoa, Penfui, Naikolan, Naimata, Sikumana, Oepura, Maulafa. Namun tidak hanya anggota bhabin saja namun di bantu oleh Babinsa,anggota KP2LA kota Kupang, Perwakilan Pemuda Masjid, Pemuda Gereja Kristen, Katholik dan Hindu. Kegiatan Aksi Kemanusian ini disambut baik serta ucapan limpah trimakasih yang sebanyak - banyaknya kepada pihak TNI - Polri yang terlibat serta seluruh anggota KP2LA kota Kupang atas kepedulian dan secara iklas telah membantu masyarakat setempat.