Gempur Percepatan Vaksinasi, Polres Flotim Lakukan Vaksinasi Didua Titik

Gempur Percepatan Vaksinasi, Polres Flotim Lakukan Vaksinasi Didua Titik

Kepolisian Resor Flores Timur menggempur Percepatan Vaksinasi COVID-19 dengan mendirikan Gerai Vaksin Polri Presisi di dua titik.

Hal itu dilakukan demi tercapainya target vaksinasi 100%, dengan mendirikan Gerai Vaksin Polri Presisi di dua titik yaitu di Rumah Tahanan Larantuka dan di Kecamatan Ile Mandiri tepatnya di Aula Balai Desa Riangkemie dan Desa Tiwatobi Kec. Ile Mandiri Kab. Flotim. Senin 14/3/2022

Dalam kegiatan tersebut Wakapolres Flotim KOMPOL Januarius Seran, S.H didampingi Kepala Rutan Larantuka Solichin, A.Md.,I.p.,SAp.,M.H. membuka kegiatan di Rutan Larantuka dan untuk giat di Kecamatan Ile Mandiri dibuka oleh Kabag Ops Polres Flotim AKP I Made Muter didampingi Kasat Binmas IPTU Herono Budiono.

Kapolres Flotim AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H,S.I.K.,M.H. melalui Wakapolres Flotim KOMPOL Januarius Seran, S.H mengatakan, Hari ini kita lakukan vaksinasi di Rutan Larantuka yang mana menurut informasi dari Kepala Rutan bahwa masih banyak warga binaan yang belum tervaksin, dan juga warga masyarakat Kec. Ile Mandiri baik vaksinasi pertama, kedua dan ketiga atau booster.

Untuk diketahui bahwa vaksin pertama kita persiapkan 50 dosis, yang kedua 100 dosis dan yang ke tiga juga 100 dosis. Kaitannya dengan hal itu diberitahukan kepada masyarakat flores timur bahwa angka percepatan vaksinasi kedua ini harus mencapai diangka 60%. Ujar Waka Polres

 Turut hadir Kasat Samapta IPTU Frietz Y. Letik, Kasi Humas Polres Flotim IPDA Anwar Sanusi, Kasi Dokkes Polres Flotim IPDA Dr. Lewis R. A. Nggeolima bersama anggota AIPDA Oskar A. Lobo, AMK., Ka Tim Vaksinator Puskesmas Nagi Kristina Gute Kumanireng, A.Md.Kep., Bersama Tim, Dokter Umum Puskesmas Waimana Maria Vinsensia Balun bersama Tim Vaksinator Puskesmas Waimana yang dipimpin Agnes Jawa Odjan, A.md.Kep., Kaur Masyarakat Desa Riangkemie Gabriel Hali Welan, Kepala Dusun 1 Desa Riangkemie Yohanes Laba Welan, Kepala Dusun 4 Hendrikus Isa Molan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kec. Ile Mandiri.