Cipta Rasa Aman Saat Perayaan Natal, Satsabhara Polres Kupang Kota Rutin Laksanakan Patroli ke Tempat Ibadah

Cipta Rasa Aman Saat Perayaan Natal, Satsabhara Polres Kupang Kota Rutin Laksanakan Patroli ke Tempat Ibadah

ntt.tribratanews.com - Dalam rangka menciptakan kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif perayaan Natal dan Tahun baru 2020. Satsabhara Polres Kupang Kota melaksanakan kegiatan preventif (pencegahan) dalam mengantisipasi segala bentuk ganguan kamtibmas di wilayah Kota Kupang yang dipimpin oleh Kasat Sabhara AKP Mei Charles Sitepu S.H.

Satsabhara melaksanakan patroli dan mengunjungi pos pengamanan serta pos pelayanan yang ada di wilayah hokum Polres Kupang Kota untuk mengetahui perkembangan informasi kamtibmas serta kegiatan keagamaan di gereja selama menjelang perayaan Natal, Kamis (26/12/2019).

Tak lupa pula anggota Sabhara memberikan penyuluhan yang berkaitan dengan kamtibmas serta selalu mengingatkan untuk meningkatkan kewaspadaan dan melaporkan segala bentuk hal yang dicurigai kepada personil yang melaksanakan pengamanan baik yang di pos pam, pos pelayanan maupun kepada masyarakat..

Kasat Sabhara AKP Mei Charles Sitepu, S.H., mengatakan saat perayaan Natal dan Tahun Baru 2020, anggota Sabhara akan melaksanakan patroli dialogis ke tempat-tempat ibadah dan tempat wisata yang ada di Kota Kupang dalam rangka menciptakan situasi aman, lancar dan kondusif bagi masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut disampaikan pesan atau himbauan kamtibmas serta sosialisasi sehubungan dengan operasi cipta kondisi saat Perayaan Natal dan tahun Baru 2020 dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kamtibmas dan hukum