Cipta Kondis Jelang Pilkada Bupati Sumba Barat Daya, Personil Gabungan Polres Sumba Barat gelar Ops K2Yd
Tribratanewsntt.co,- Dalam menciptakan kamtibmas aman dan nyaman di wilayah hukum Polres Sumba Barat, jajaran Polres Sumba Barat terus memberikan pelayanan bagi masyarakatnya guna menciptakan suasana dan situasi yang kondusif bagi masyarakat.Terlebih jelang pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2018 yang sebentar lagi akan digelar oleh seluruh wilayah di Indonesia, tak terkecuali di Bumi Sumba tercinta.
Untuk itu Sabtu (28/4/2018) sekitar pukul 08.30 Wita, telah dilaksanakan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (K2YD) di wilayah hukum Polsek Kodi Bangedo, tepatnya berlokasikan di wilayah Pasar Waiha, Desa Waiha dan Desa Penenggoede, Kecamatan Kodi Balaghar, Kabupaten Sumba Barat Daya.
Kegiatan operasi pengamanan dan penertiban ini dilaksanakan oleh personil Tim Gabungan yang terdiri dari Anggota Polsek Kodi Bangedo dan BKO Brimob serta BKO Dalmas Polres Sumba Barat, yang dipimpin oleh Kanit BKO Brimob Bripka Marianus Wake. Pada pelaksanaan Operasi K2YD kali ini Tim Gabungan melakukan sweeping kepemilikan senjata tajam, minuman keras dan kendaraan bermotor yang non standart serta tidak dilengkapi surat-surat.
Berakhir sekitar pukul 13.30 Wita, giat Operasi K2YD berjalan lancar, aman dan tertib. Dengan hanya ditemukannya pelanggaran pada 1 unit kendaraan bermotor roda dua, dapat disimpulkan kesadaran masyarakat akan hukum telah meningkat. Kondisi demikian diharapkan juga berlaku pada wilayah-wilayah yang lain, karena seperti yang telah menjadi tujuan kita bersama yaitu terwujudnya Sumba yang Zero Sajam, Zero Miras, Zero Perjudian, Zero Pencurian dan Zero Narkoba.