Bersama Lurah dan Warga, Bhabinkamtibmas Polres Belu Gotong Royong Buat Pagar Kantor Kelurahan

Bersama Lurah dan Warga, Bhabinkamtibmas Polres Belu Gotong Royong Buat Pagar Kantor Kelurahan

ntt.tribratanews.com - Anggota Bhabinkamtibmas Polres Belu Brigadir Polisi Kepala Gabriel Markus, sabtu (22/7/17) pagi, membantu warga binaannya membuat pagar kantor kel. Manuaman, kec.Atambua Selatan, kab.Belu.

Berdasarkan pantauan Humas, BRIPKA Mark dengan penuh semangat menggali lubang untuk tiang pagar dan sesekali mengatur kelurusan pagar dengan menggunakan benang yang sudah disediakan sebelumnya.

Selain Bhabin dan masyarakat, gotong royong ini juga diikuti Lurah Manuaman, anggota Babinsa, serta para RT, dan RW kel.Manuaman. Usai mendirikan pagar, Bhabin bersama yang hadir melanjutkan kegiatan bersih-bersih dengan memungut sampah serta memangkas semak belukar yang tumbuh liar memenuhi halaman kantor.

Bhabin mengungkapkan bahwa pagar ini sengaja di buat agar halaman kantor terbebas dari gangguan hewan ternak.

“Kalau tidak ada pagar, hewan ternak milik warga berkeliaran bebas di dalam dan ini tentunya sangat mengganggu dilihat dari segi kenyamanan dan kebersihan” kata Bhabin.