Baksos Polres Mabar di Pulau Messah Sambut HUT Bhayangkara ke-72

Baksos Polres Mabar di Pulau Messah Sambut HUT Bhayangkara ke-72

ntt.tribratanews.com - Menyambut HUT Bhayangkara ke- 72 di tahun 2018, ragam kegiatan bakti sosial (Baksos) pun digelar oleh jajaran Kepolisian Resor Manggarai Barat (Polres Mabar), Nusa Tenggara Timur (NTT). Gelar Bhaksos perdana pun mulai dilaksanakan di Pulau Messah, Desa Pasir Putih, Kecamatan Komodo, Kamis pagi (21/6/2018).

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Mabar AKBP Julisa Kusumowardono, SIK, M.Si. Turut mendampingi Kapolres Mabar, Ketua Bhayangkari Cabang Mabar dr. Wita Julisa, Kabagsumda, Kasat Intelkam, Kasat Sabhara, Kasat Binmas dan Kapolsek Komodo serta para anggota Polres Mabar.

Kapolres Mabar bersama rombongan tiba di Pulau Mesah disambut langsung oleh Kades Pasir Putih Mursaid, Sekdes Jufri dan Bhabinkamtibmas Briptu Adi Haryadi bersama warga masyarakat setempat.

Sementara, ragam Baksos yang dilaksanakan diantaranya, pembagian air bersih, pemeriksaan kesehatan dan pengobatan geratis bagi warga masyarakat pulau Mesah. Selain itu juga diadakan tatap muka bersama warga setempat serta peninjawan lokasi pembangunan Pondok Kamtibmas yang sedang dalam tahap pengerjaan.

Kapolres Mabar AKBP Kusumowardono, SIK, M.Si menyampaikan bahwa, kegiatan Baksos tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-72 dan sebagai salah satu wujud kepedulian Polres Mabar terhadap masyarakat.

"Kegiatan Bhakti Sosial yang kami laksanakan ini merupakan wujud kepedulian kami dari Instansi Polri kepada masyarakat yang ada di wilayah hukum Polres Mabar, yang dimana kegiatan ini juga momen memperingati HUT Bhayangkara Polri yang ke 72 Tahun, dengan beberapa kegiatan yang kami laksanakan ini mudah - mudahan bermanfaat bagi masyarakat pulau messah", terang Kapolres Mabar.

Selain itu, terkait Kamtibmas jelang pemungutan suara Pilkada serentak 2018, tanggal (27/6) mendatang, kepada warga pulau Messah, Kapolres Mabar menghimbau agar bersama-sama menjaga Kamtibmas diwilayahnya dan ia berharap agar masyarakat dapat mencerna dengan akal yang sehat terkait dengan isu - isu yang berkembang serta sedapat mungkin memberikan Informasi permasalahan yang timbul kepada aparat Kepolisian, desa maupun kepada Babinkamtibmas setempat sehingga secapatnya dapat ditangani.

"saya harapkan kepada masyarakat agar dapat mencerna dengan akal yang sehat terkait dengan isu - isu yang berkembang serta memberikan Informasi apapun kepada aparat Kepolisian, desa dan Babinkamtibmas setempat, serta dapat menjaga Kamtibmas di tempatnya masing - masing", harapnya.

Sementara itu, Sekdes Desa Pasir Putih Jufri mengucapkan terima kasih atas kehadiran Polri khususnya Polres Mabar ditengah-tengah masyarakat serta apresiasi atas terselenggaranya Baksos yang dimotori oleh Polres Mabar tersebut.

"Suatu kehormatan bagi kami masyarakat Pulau Messah atas kehadiran aparat Kepolisian di tempat kami. Kami sangat senang dan nyaman, kami juga berharap kepada bapak Kapolres dan rombongan agar tidak henti - hentinya bersilahturahmi dengan masyakarat pulau messah", ungkapnya.