ANGGOTA POLSEK LAENMANEN POLRES BELU GOTONG ROYONG RENOVASI KAPELA BUIKOUN

ANGGOTA POLSEK LAENMANEN POLRES BELU GOTONG ROYONG RENOVASI KAPELA BUIKOUN

ntt.tribratanews.com,- Anggota Polsek Laenmanen dan Bhabinkamtibmas dipimpin oleh Kapolsek Laenmanen Ipda Mikhel Mali, pada sabtu pagi (13/8/16), melaksanakan gotong royong bersama warga dalam rangka renovasi Kapela Buikoun yang berada di Desa Kapitan Meo, Kec. Laen Manen, Kabupaten Malaka.

Renovasi bangunan Kapela ini dilakukan untuk meningkatkan daya tampung serta menjamin kenyamanan warga saat beribadah maupun melaksanakan aktifitas keagamaan lainnya. Selain semakin banyaknya jumlah jemaat yang beribadah di tempat itu, kondisi sejumlah fasilitas dan beberapa bagian bangunan Kapela yang telah berumur itu mulai mengalami kerusakan.

Kapolsek mengatakan bahwa melalui kegiatan gotong royong ini, semakin terjalin kedekatan dan hubungan baik antara Polri dengan masyarakat dan juga sebagai upaya bersama dalam mewujudkan lingkungan yang sehat dan berkualitas.

Dengan penuh kekompakkan, anggota Polri dan warga Desa Kapitan bersama-sama bekerja dari pukul 09.30 Wita hingga pukul 13.00 Wita.