WASPADAI BANJIR, BHABINKAMTIBMAS KELURAHAN MANUMUTIN PATROLI KE SUNGAI
ntt.tribratanews.com ,- Cuaca ekstrim sepanjang bulan Februari 2017 ini, membuat anggota Bhabinkamtibmas Polres Belu, aktif turun ke daerah rawan banjir serta hadir di tengah-tengah masyarakat, menghimbau untuk selalu waspada akan ancaman banjir dan juga longsor.
Salah satunya dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Manumutin Bripka Abraham Balo yang pada jumat siang (10/2/17), turun memantau aliran air di sungai Lesepu yang berada di RT.15, Kelurahan Manumutin, Kec.Kota Atambua, Kab.Belu.
Setibanya di lokasi, Bhabinkamtibmas mendapati sekelompok anak-anak sedang asyik mandi di sungai, yang kebetulan saat itu aliran air tidak begitu deras.
Pada kesempatan tersebut, Bripka Abraham memberikan nasehat kepada mereka (anak-anak) agar selalu waspada bila turun mandi dikali karena banjir bisa saja datang tiba-tiba.
“Saya katakan ke mereka, kalau lihat hujan turun sebaiknya jangan main-main dekat kali ataupun mandi karena arus sungai pasti deras dan tanah juga bisa longsor”kata Bhabin.
“Kalau ada yang masih nekat mandi maka kalian tidak sayang dengan nyawa kalian karena contoh sudah banyak, yang mati terbawa arus sungai. Sengaja Saya katakan seperti itu agar mereka paham bahwa yang dikatakan ini serius”lanjut Bripka Abraham.