ntt.tribratanews.com
,-Usai pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Tahun 2018, bertempat di Aula Polres Sumba Barat Senin (05/03/2018) telah digelar Latihan Pra Operasi Keselamatan Turangga 2018 di Wilayah Hukum Polres Sumba Barat.
Kegiatan ini merupakan rangkaian persiapan perdana pelaksanaan Operasi Keselamatan 2018 yang dilakukan serentak di seluruh penjuru nusantara.
Memimpin giat yang dimulai sekitar pukul 09.45 Wita ini adalah Waka Polres Sumba Barat Kompol Yohanis Nisa Pewali, SS, MH.
Turut hadir dan mengikuti Latihan Pra Operasi Keselamatan Turangga 2018 yaitu Kabag Ops Polres Sumba Barat Kompol Dodyt R Putranto, Kabag Sumda Polres Sumba Barat Kompol Yohanes Danny, Kasat Lantas, Kasat Binmas, Kasat Narkoba, Kasat Sabhara, para Kapolsek jajaran Polres Sumba Barat, dan Anggota Polres Sumba Barat.
Membuka secara resmi Latihan Operasi Keselamatan Turangga 2018, Waka Polres Sumba Barat berkesempatan menyampaikan sambutan Kepala Korps Lalu Lintas Polri.
Dimana seluruh anggota Polres Sumba Barat diharapkan dapat melakukan tindakan diskresi Polri dan pada saat bertugas malam hari di lapangan anggota diharapkan memakai rompi.
Pada giat ini Kabag Ops Polres Sumba Barat menyampaikan tentang Dasar Hukum pelaksanaan Operasi Keselamatan Turangga 2018 yaitu UU No. 02 Tahun 2002 tentang Tugas Pokok Kepolisian Negara Republik Indonesia dan Dasar Hukum Rencana operasi Polres Sumba Barat nomor : R/RENOPS/03/III/2018 tanggal 03 Maret 2018 tentang rencana Operasi Keselamatan Turangga – 2018 di Wilayah Hukum Polres Sumba Barat.
Sedangkan untuk Kasat Lantas Polres Sumba Barat, melalui kegiatan ini ia sampaikan bahwasanya dalam minggu ini Sat. Lantas Polres Sumba Barat akan melalukan sosialisasi ke sekolah-sekolah mengenai keselamatan berlalu lintas.
Tak hanya itu ia berharap kepada Sat Lantas Polres Sumba Barat agar melaksanakan kegiatan operasi dengan sepenuh hati karena kegiatan operasi berbeda dengan kegiatan biasa yang sehari-hari dilaksanakan.
"Untuk Unit Patroli serta Unit Gakkum agar lebih melakukan penekanan terhadap pelanggaran-pelanggaran lalu lintas" ujar Wakapolres.
Diakhir acara menutup secara resmi kegiatan pagi ini, Waka Polres berharap Gelar Operasi Keselamatan 2018 yang dilaksanakan serentak selama 21 hari kedepan dapat berjalan dengan lancar dan tertib.