Wakapolda NTT: Tingkat Kepuasan Masyarakat Pada Polri Makin Meningkat
ntt.tribratanews.com - Pada pelaksanaan Apel Pagi, Senin (4/2/2019) di Mapolda NTT, Wakil Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Wakapolda NTT) Brigjen Pol. Drs. Jhoni Asadoma, M.Hum., menyampaikan tingkat kepuasan masyarakat kepada Polri semakin meningkat.
“Terkait hasil survey yang dilakukan oleh Lembaga kosultasi MarkPlus Inc bahwa kepuasan dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri sangat tinggi yakni, indeks kepuasan sebesar 74,46 persen dan nilai indeks kepercayaan sebesar 80,37 persen”, ungkap Wakapolda NTT.
“Terdapat 110 polres dan satu polda yang indeks kepuasannya di atas 90 persen dan itu mayoritas di luar Pulau jawa. Untuk indeks kepercayaan, ada 191 polda dan enam polda yang di atas 90 persen, itu juga mayoritas di luar Pulau Jawa," ujarnya.
“Tingkat kepuasan masyarakat terhadap Polri semakin tinggi dan kali ini ada tiga besar polres di luar Jawa yang mendapat indeks kepuasan masyarakat, kita turut berbangga dua dianataranya dari NTT yaitu Polres Ende dan Polres Sikka”, tambahnya.
Lanjutnya, indicator yang digunakan dalam penilaian tersebut meliputi empat poin antara lain kultur, penanganan isu dan manajemen media serta kinerja Polri. (G)