Target 200 Dosis, Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT Kembail Beri Pelayanan Vaksinasi Kepada Jemaat GMIT Ararat Fatukoa

Target 200 Dosis, Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT Kembail Beri Pelayanan Vaksinasi Kepada Jemaat GMIT Ararat Fatukoa

ntt.tribratanews.com - Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT kembali melakukan  kegiatan pelayanan vaksinasi tahap I dan II kepada masyarakat/jemaat GMIT Fatukoa.

Kegiatan vaksinasi yang digelar di Gereja GMIT Ararat Fatukoa, Kelurahan Fatukoa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, Senin (27/2021) ini dipimpin oleh Katim Vaksinator Biddokkes Polda NTT AKP Aris Saputro bersama 15 Anggota Vaksinator.

Pelayanan vaskinasi Biddokkes Polda NTT sebagai upaya percepatan vaksinasi Nasional ini menargetkan sebanyak 200 dosis  untuk tahap I dan tahap II dengan menggunakan vaksin Sinovac.

Yohanis Tari, S.H selaku Wakil Ketua Majelis Jemaat Ararat mewakili Jemaat menyampaikan terima kasih kepada Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT yang telah menggelar pelayanan vaksinasi kepada jemaat.

"Sebagai jemaat Ararat Fatukoa, saya berterima kasih banyak kepada Biddokkes Polda NTT yang telah memfasilitasi untuk bisa datang ke Gereja kami sehingga jemaat awalnya merasa ragu dan kuatir karena berbagai keadaan baik itu antre dan berbagai kesulitan lainya, hari ini dapat mendapatkan pelayanan vaksin", ujar Yohanis Tari, S.H.

"Kami merasa bersyukur karena dari pelayanan vaksin pertama dan vaksin ke kedua, kami dapat merasakan kemudahan", tambahnya.

Ia pun berharap kegiatan ini juga dilakukan bukan saja di Gereja GMIT Ararat tetapi dilakukan di Gereja-Gereja yang lain terkhusus bagi Gereja yang berada di pelosok.

"Kami harap bahwa bukan saja di Jemaat Ararat tetapi untuk gereja-gereja di pelosok juga bisa mendapatkan pelayanan yang sama", harap Wakil Ketua Majelis Jemaat GMIT Ararat Fatukoa.