Seleksi Anggota PPS, Bhabinkamtibmas Desa Golo Cador Beri Pengamanan
ntt.tribratanews.com - Dalam rangka tetap terpeliharanya keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif, menjelang Pemilukada Kabupaten Manggarai Tahun 2020, petugas Bhabinkamtibmas Desa Golo Cador, Polsubsektor Wae Ri’i, Kesatuan Polres Manggarai, BRIPKA Zadrak, terus melakukan upaya pendekatan kepada warga binaannya.
Kali ini, Rabu, (11/03), bertempat di Kantor Kecamatan Wae Ri’i, BRIPKA Zadrak, melaksanakan pantauan kegiatan seleksi (tes wawancara) anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS), yang diselenggarakan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Wae Ri’i, Kabupaten Manggarai.
Untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas, petugas Bhabinkamtibmas Desa Golo Cador ini terus melaksanakan monitoring dan pengamanan. Berkat kerjasama dan peran aktif dari semua pihak, pelaksanaan kegiatan seleksi tersebut, berjalan dengan aman dan lancar.
BRIPKA Zadrakpun tak lupa untuk menitipkan pesan kamtibmas, diantaranya mengajak kepada seluruh peserta yang hadir, untuk mewujudkan Pemilukada Kabupaten Manggarai 2020 dengan aman, dengan tidak mudah terpengaruh oleh ujaran kebencian dan berita – berita bohong / hoax, yang beredar di media sosial.