Satgas Binmas OAN Turangga 2022 Beri Penyuluhan dan Sosialisasi Prokes serta Bagi-Bagi Masker

Satgas Binmas OAN Turangga 2022 Beri Penyuluhan dan Sosialisasi Prokes serta Bagi-Bagi Masker

ntt.tribratanews.com,- Ingatkan protokol kesehatan, Personel Satgas Binmas Ops Aman Nusa Turangga 2022 melaksanakan patroli memberikan imbauan dan sosialisasi Protokol Kesehatan (Prokes) menyasar Kelurahan Fatukoa Kota Kupang, Rabu (6/5/2022).

Kegiatan ini dipimpin oleh Iptu Orias Z. Yoseph selaku Kasubsatgas Tracer didampingi Kasubsatgas Sosialisasi Aipda Aghostina Gomes.

"Ini kami lakukan guna mengingatkan warga pentingnya penerapan prokes sekaligus dalam rangka cipta kamtibmas aman dan kondusif"ujar Iptu Orias disela-sela kegiatan.

Dalam kegiatan ini, tim Satgas mendatangi masyarakat di seputaran Kelurahan Fatukoa dan membagikan masker secara gratis.

"Ini merupakan upaya untuk mengingatkan pentingnya mematuhi protokol kesehatan Ditengah masa Pandemi guna mencegah penyebaran covid- 19 serta untuk lebih mendekatkan diri (Polisi) dengan masyarakat guna menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif"tambahnya.

Ditambahkannya bahwa kegiatan ini juga mempunyai tujuan untuk menekankan kembali penerapan Protokol kesehatan kepada masyarakat.

Meskipun mengedepankan imbauan terkait prokes, saat kegiatan patroli tetap dilakukan penyampaian pesan pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat.