Sambangi Komunitas Ojek, Bripka Lalu Sosialisasikan Taat Berlalu Lintas Hingga Pilkada Damai
ntt.tribratanews.com - Sosialisasi serta imbauan berkaitan taat berlalulintas sangatlah penting guna menekan angka kecelakaan Lalulintas khususnya di wilayah hukum Polres Sumba Barat. Satuan Lalu Lintas Polres Sumba Barat terus bergerak dengan berbagai kegiatan untuk memberikan pemahaman kepada para pengendara pentingnya taat Berlalulintas.
Kali ini giliran Kepala Unit ( Kanit ) Dikyasa Sat Lantas Polres Sumba Barat Bripka Lalu Fauzi Wadi. Setelah hadir dengan berbagai inovasi dalam meningkatkan perekonomian masyarakat, Bripka Lalu kembali menyambangi para Komunitas Ojek di Kelurahan Sobawawi, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat.
Giat tersebut dilakukan sebagai bentuk silaturahmi dengan para tukang ojek serta Bripka Lalu memberikan sosialisasi tentang pentingnya kesadaran kita bersama dalam mentaati aturan Lalulintas sehingga dapat meminimalisir angka kecelakaan Lalulintas.
Bripka Lalu mengimbau agar dalam berkendara selalu melengkapi diri dengan berbagai kelengkapan Berlalulintas, baik otu help, SIM,STNK, kaca spion serta tidak membawa penumpang melebihi kapasitas karena dalam membahayakan keselamatan.
Selain memberikan sosialisasi tentang taat Berlalulintas, Bripka Lalu juga mengimbau agar dalam kehidupan sehari - hari kita dapat mengga kesehatan di tengah pandemi covid 19 dengan tetap mengikuti protokol kesehatan dalam Adaptasi Kebiasaan Baru.
Saling menjaga tali persaudaraan dalam lingkungan, apalagi jelang Pilkada Kabupaten Sumba Barat tahun 2020 ini pun disampaikan Bripka Lalu.
Bripka Lalu juga mengajak seluruh anak Ojek agar tetap berperan aktif dalam membantu pihak Kepolisiaan untuk menjaga sutuasi Kamtibmas demi menuju Sumba Barat yang aman dan nyaman.