Polres Sumba Barat laksanakan gelar pasukan Ops Mantap Praja Turangga 2018
ntt.tribratanews.com - Polres Sumba Barat melaksanakan Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga 2018. (5/1/2018).
Gelar pasukan ini merupakan rangkaian kegiatan jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2018, dimana kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Sumba Barat pukul 08.00 Wita pagi.
Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga 2018 ini mengusung tema “Polres Sumba Barat yang Promoter (Profesional, Modern dan Terpercaya) Siap Mengamankan Pilkada Serentak Tahun 2018”.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara yakni Kapolres Sumba Barat AKBP Muhamad Erwin, sedangkan untuk Komandan Upacara adalah Kanit Dalmas Polres Sumba Barat Ipda Muhammad Rizky Novrianto. S. Tr. K. Turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga 2018 yaitu, Wakil Bupati Sumba Barat Daya, Asisten I Bupati Sumba Tengah, Asisten I Bupati Sumba Barat, Asisten III Bupati Sumba Tengah, Dandim 1613 Sumba Barat, Kepala Kejaksaan Negeri Waikabubak Sumba Barat, Ketua KPUD Sumba Barat, Komisioner KPUD Sumba Barat Daya dan Sumba Tengah, Ketua Panwaslu Kabupaten Sumba Barat, Sumba Barat Daya dan Sumba Tengah, para Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Sumba Tengah dan Sumba Barat Daya, para Anggota DPRD Sumba Barat, Sumba Tengah dan Sumba Barat Daya, Pimpinan dan Kader Partai Politik Sumba Barat, Sumba Tengah dan Sumba Barat Daya, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Waka Polres Sumba Barat Kompol Yohanis Nisa Pewali, SS. MH, para Kapolsek Jajaran Polres Sumba Barat, para PJU Polres Sumba Barat dan para PJU Kodim 1613 Sumba Barat serta Insan Pers.
Sedangkan untuk peserta Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga 2018, yaitu 1 Pleton Kodim 1613 Sumba Barat, 1 Pleton Sat Brimob Sub Den 4 Den Pelopor Sumba Barat dan Sumba Tengah, 1 Pleton Sat Sabhara Dalmas, 1 Pleton Sat Lantas, 1 Pleton Staf Gabungan Polsek dan Polres, 1 Pleton Sat Reskrim, Intelkam dan Narkoba, 1 Pleton Sat Pol PP Sumba Tengah, Sumba Barat dan Sumba Barat Daya. Selama gelar apel, Kapolres menyampaikan amanatnya terkait bersama-sama melaksanakan pengamanan pada Pilkada Serentak Tahun 2018 di wilayah hukum Polres Sumba Barat yang tak lama lagi akan berlangsung.
Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Turangga 2018 berakhir sekitar pukul 09.00 Wita, yang kemudian dilanjutkan dengan acara Penandatanganan Kesepakatan “Deklarasi Damai” untuk mensukseskan Pilkada Serentak Tahun 2018. Lebih spesifik, Deklarasi ini diperuntukkan untuk mewujudkan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati yang aman, tertib dan damai.