Polres Sikka Tingkatkan Pengamanan Jelang Tour de Flores
ntt.tribratanews.com - Salah satu peserta Tour de Flores (TDF) asal Inggris an. DANIEL WHITE HOUSE dari Tim Selandia Baru siang ini pukul 12.00 wita (12/7/2017) telah tiba di Bandara Frans Seda Maumere dengan menggunakan transportasi Pesawat Udara Garuda GA-490.
Pembalap DANIEL WHITE HOUSE tiba di Maumere disambut langsung oleh Kadis Pariwisata Kab. Sikka Drs. Kensius Didimus bersama Panitia TDF Kab. Sikka dan selanjutnya istirahat sejenak di ruang VIP Bandara Frans Seda Maumere sebelum diberangkatkan ke Kabupaten Flores Timur.
Penjemputan tersebut mendapat Pengamanan dan Pengawalan oleh Personil gabungan Polri dan TNI yang dipimpin oleh koordinator Pengamanan, yakni Kabag Ops Polres Sikka AKP Ibrahim, SH yang didampingi oleh Pasi Ops Kodim 1603 Sikka, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kasat Narkoba, Kasat Lantas Polres Sikka, serta Perwira Penanggung Jawab lainnya.
“Puluhan personil Polres Sikka dan Instansi terkait yang terlibat Pengamanan telah disiagakan di lokasi Bandara Frans Seda Maumere dan juga di jalur sepanjang jalan ke arah menuju perbatasan antara Kabupaten Sikka dan Kabupaten Flores Timur guna mengamankan kegiatan penjemputan para peserta Tour de Flores di Maumere”, kata Kabag Ops Polres Sikka AKP Ibrahim, SH.
Untuk diketahui bahwa, Pembalap DANIEL WHITE HOUSE tiba di Maumere bersama dengan 6 orang dari rombongan Alsemat yang diketuai oleh Primus Dorimulu.
Usai istirahat, Pembalap DANIEL WHITE HOUSE bersama rombongannya langsung diberangkatkan menuju Kota Larantuka, Kab. Flotim di bawah Pengawalan Mobil Foreder dari Sat Lantas Polres Sikka dan Pengamanan jalur oleh Sat Sabhara, staf dan Polsek jajaran Polres Sikka. Kemudian diback up oleh personil dari Kodim 1603 Sikka, Sat Pol PP Kab. Sikka dan Dishub Kab. Sikka.