Polres Sikka Polda NTT Gelar Operasi Pekat Berantas Penyakit Masyarakat
ntt.tribratanews.com - Sebanyak 3 orang pemandu lagu dari salah satu lokasi hiburan malam (Pub) di Kota Maumere, Kab. Sikka NTT yang tak miliki dokumen atau identitas diri berhasil dijaring oleh Aparat Kepolisian dari Polres Sikka pada hari Senin malam (29/5/2017).
Suara alunan musik di salah satu tempat karaoke atau hiburan malam (Pub) di Kota Maumere tersebut langsung berhenti ketika belasan personil dari Polres Sikka melakukan kegiatan razia penyakit masyarakat atau Pekat.
“Dari hasil pemeriksaan aparat Kepolisian, terdapat 3 pemandu lagu yang tidak memiliki KTP atau tanpa identitas diri”, kata Kasat Intelkam Polres Sikka Iptu Muham mad Puteh Rinaldi, SIK selaku Ketua Tim.
“Selain itu juga, tim kami berhasil menjaring satu pasang yang bukan suami istri di salah satu lokasi penginapan di pinggiran Kota Maumere dan membubarkan kelompok remaja yang minum Miras lokal (Moke) di pinggir jalan El Tari Maumere sekaligus menyita Miras lokal tersebut”, tambah Iptu Muhammad Puteh.
Kemudian mereka yang terjaring dibawa ke Polres Sikka untuk dilakukan pembinaan dan membuat pernyataan bermaterai agar tidak lagi mengulangi lagi perbuatannya.