Polres Ngada menggelar Apel Gelar Pasukan Oprasi Zebra Turangga Tahun 2017
ntt.tribratanews.com – Polres Ngada menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2017, yang dipimpin langsung oleh Kapolres Ngada AKBP Firman Affandi, S.I.K, didampingi Wakapolres KOMPOL Yosef Berelaka, SH, para Kabag, Kasat dan Kapolsek jajaran Polres Ngada, dengan peserta Apel terdiri dari Kodim 1625 Ngada, Dishub Kabupaten Ngada, rabu (01/11/17).
Dalam sambutanya Kapolres Ngada membacakan sambutan Kepala Korps Lalu Lintas Polri IRJEN. Drs. Royke Lumowa, M.M, Apel Gelar ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personil Polri maupun sarana pendukung lainya, sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan.
”Perlu diketahui bersama data jumlah kecelakaan lalu lintas pada pelaksanaan Operasi Zebra tahun 2016 sejumlah 2.623 kejadian mengalami penurunan 518 kejadian -16%. Dibandingkan periode yang sebelumnya tahun 2015 sejumlah 3.141 kejadian. Jumlah korban meninggal dunia operasi Zebra tahun 2016 sejumlah 649 jiwa mengalami penurunan sejumlah 129 orang atau 17% dibandingkan periode sebelumnya ditahun 2015 sejumlah 778 orang. Jumlah pelanggaran lalu lintas 2016 sejumlah 356.101 pelanggaran dengan jumlah tilang sebanyak 228.989 lembar dan teguran sejumlah 127.112 lembar,” ujar Kapolres.
”Guna mengatasi permasalahan lalu lintas tersebut, perlu dilakukan berbagai upaya untuk menciptakan situasi Kamseltibcar lantas dengan memberdayakan seluruh Stakeholder, supaya dapat diambil langkah yang komperhensif dan menyelesaikan permasalahan lalu lintas dengan tuntas, oleh sebab itu diperlukan koordinasi bersama antar Instansi pemerintah yang bertanggung jawab dalam membina dan memelihara Kamseltibcar lantas, sehingga tercipta keterpaduan langkah yang dapat menunjang pelaksanaan tugas,” tambahnya.
Untuk menindaklanjuti kebijakan Nawa Cita Presiden RI yang dijabarkan dengan program Prioritas kapolri yang disebut program (PROMOTER), PROfesional : Meningkatkan kompetensi SDM Polri yang semakin berkualitas melalui peningkatan kapasitas pendidikan dan pelatihan, serta melakukan pola-pola pemolisian berdasarkan prosedur baku yang sudah dipahami, dilaksanakan, dan dapat diukir keberhasilanya, MOdern : Melakukan modernisasi dalam layanan publik yang didukung teknologi sehingga semakin mudah dan cepat diakses oleh masyarakat, termasuk pemenuhan kebutuhan almatsus dan alpakam yang makin modern, TERpercaya : melakukan reformasi internal menuju Polri yang bersih dari KKN, guna terwujudnya penegakan hukum yang obyektif, transparan, akuntabel, dan berkeadilan.
Hal ini juga disampaikan Kapolres dalam sambutanya pada upacara Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2017 di halaman depan Makopolres Ngada.