Pesan Kapolres Sumba Timur Kepada Bhayangakari : Jaga Harkat dan Martabat Suami
ntt.tribratanews.com - Kapolres Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur, AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K., melaksanakan tatap muka sebagai Pembina Bhayangkari dengan anggota Bhayangkari Polres Sumba Timur, Sabtu (14/12/2019) sore.
Bertempat di Aula Jananuraga Polres Sumba Timur, Kapolres didampingi Ketua Bhayangkari cabang Sumba Timur, Ny. Ratna Handrio Wicaksono yang diikuti oleh anggota Bhayangkari Cabang Sumba Timur.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres mengucapkan terima kasih kepada Bhayangkari yang telah memberikan waktu dan kesempatan kepada Pembina Bhayangkari untuk menyampaikan hal-hal yang menjadi penekanan pimpinan.
” Keberadaan Bhayangkari tidak dapat dipisahkan dari Organisasi Polri, Bhayangkari menjadi salah satu elemen yang turut mewarnai budaya organisasi Polri,” kata AKBP Handrio Wicaksono, S.I.K.
Kapolres menjelaskan dalam bermedia sosial agar Bhayangkari dapat menjaga harkat dan martabat sebagai istri Polri oleh karena itu Bhayangkari harus cermat, cerdas dan teliti dalam berinteraksi melalui medsos agar tidak menjadi pemicu terjadinya kegaduhan.
Jaga harkat dan martabat suami sebagai anggota Polri jangan memposting hal – hal yang di dalamnya mengundang kontroversi, yang dapat menimbulkan masalah di kemudian hari,” imbuhnya.
Kapolres juga meminta agar Bhayangkari menanamkan kebiasaan yang baik dan tingkatkan prestasi maupun inovasi. Tinggalkan gaya hidup yang hedonisme karena akan mempersulit kehidupan.
Setelah arahan Kapolres, acara dilanjutkan dengan arahan Ketua Bhayangkari dan arisan bulanan.