Personel Polres Sumba Timur Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman kantor Bupati Sumba Timur

Personel Polres Sumba Timur Hadiri Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman kantor Bupati Sumba Timur

ntt.tribratanews.com - Dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila yang ditetapkan tiap tanggal 1 juni tiap tahunnya, Pemerintah Kabupaten Sumba Timur melaksanakan upacara bendera di halaman kantor Bupati Sumba Timur , Kamis (1/6/17) pukul 07.45 Wita.

Upacara dipimpin oleh Bupati Sumba Timur Drs. Gidion Mbilijora, M.Si sebagai inspektur upacara dan diikuti oleh Kodim 1601 Sumba Timur, POS AL Sumba Timur,  Polres Sumba Timur, Brimob Subden 3 Den A Pelopor Sumba, Taruna Siaga Bencana(TAGANA), PNS Pemda Sumba Timur, Mahasiswa dan Pelajar serta paru tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sumba Timur membacakan Keputusan Presiden (Keppres) tentang Hari lahirnya Pancasila yang ditetapkan pada tanggal 01 Juni tiap tahunnya dan sebagai hari libur Nasional.

Tak lupa dalam amanatnya, Irup juga menekankan agar semua yang merupakan warga negara indonesia agar tetap menjaga keutuhan NKRI , keberagaman suku, bangsa, ras dan agama dengan Pancasila sebagai salah satu pilar dalam berbangsa dan bernegara.