Patroli dan Sambang Nusa di Daerah Pesisir, Ditpolair Polda NTT Ajak Masyarakat Patuhi 5 M dan 3 T
ntt.tribratanews.com,- Ditpolair Polda NTT menyelenggarakan kegiatan patroli, Polmas dan sambang perairan rutin, di wilayah perairan Polda NTT, Sabtu (17/7/2021).
"Kegiatan patroli ini menggunakan delapan unit Kapal Polisi C1 dan mengerahkan 44 personel Polair" ujar Dirpolair Polda NTT Kombes Pol. Nyoman Budiarja, S.I.K.
Saat melakukan pemeriksaan terhadap sebuah kapal KLM. LA RENO, GT.45, di perairan Nangalele, petugas patroli memberikan pengarahan terhadap crew kapal tersebut tentang pentingnya kelengkapan dokumen dan alat keselamatan diatas kapal.
Mereka juga memberikan informasi tentang semakin menyebarnya virus covid 19 dan memeberikan imbauan agar lebih waspada menjaga kebersihan diri, Selalu Menggunakan Masker, mematuhi Protokol kesehatan dan menjaga kebersihan di atas kapal untuk memutus mata rantai penyebaran virus yang di maksud.
Di lokasi wilayah Perairan Rambangaru, pantai Sulamu, pantai Oeasa, pantai Palo, pantai Tulandale serta Nunbaun personel Polair Polda NTT melaksanakan giat sambang nusa pada masyarakat Nelayan di Pesisir.
Tidak lupa petugas patroli memberikan imbauan agar tidak melakukan penangkapan ikan dengan menggunakan bahan Potasium, selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan untuk mencegah penularan Virus Covid 19.
"Masyarakat diimbau agat tetap taati Protokol Kesehatan dengan mematuhi 5 M yakni Memakai masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan, Nembatasi mobilitas dan Menjauhi kerumunan serta 3 T yaitu Testing, Tracing dan Teatment"jelasnya.
Sementara itu di jajaran Polres juga dilakukan hal yang sama oleh personel Ditpolair Polda NTT.