Ops Simpatik Turangga 2017, Kasat Lantas Polres Manggarai Barat beri himbauan Tentang Pentingnya Penggunaan Helm Standar Saat Berkendaraan
ntt.tribratanews.com ,- Serangkaian kegiatan Operasi Simpatik Turangga 2017 Satuan Lalulintas Kepolisian Resor Manggarai Barat (Mabar), Nusa Tenggara Timur (NTT), diantaranya melaksanakan himbauan kepada para pengendara sepeda motor tentang pentingnya penggunaan Helm standar SNI saat berkendaraan.
Kegiatan tersebut dipusatkan di perempatan Langka Kb, Labuan Bajo yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Mabar, IPTU Firamudin didampingi oleh Kaurbinops Sat Lantas Polres Mabar, IPDA I Wayan Merta beserta Personil Sat Lantas Polres Mabar, Sabtu (4/3/2017).
Adapun kegiatan Ops Simpatik Turangga 2017 kali ini antara lain, memberikan teguran kepada para pengendara sepeda motor agar menggunakan Helm Standar SNI dalam mengendarai Speda motor dan memberikan pemahaman dalam penggunaan Helm agar selalu memperhatikan tali pengikat keselamatan.
Kasat Lantas Polres Mabar IPTU Firamudin menyampaikan bahwa, Helm adalah salah satu pelindung kepala bagi pengendara motor ketika berkendara di jalanan.
Ada beberapa pengendara motor kurang begitu mengutamakan Helm pada saat mengendarai motor. Helm hanya sekedar saja dipakai sebagai pelengkap biasa dan mungkin karena takut ditilang oleh polisi lalu lintas.
Kepala manusia adalah bagian yang sangat penting dan harus dilindungi dari benturan keras. Oleh karena itu helm berfungsi sebagai penahan dan peredam benturan yang keras.
“Jika berkendara pastikan tali Helm sudah terkunci dengan sempurna. Helm jangan asal dipakai, karena ada beberapa pengendara motor yang menggunakan helm tetapi tali helm masih belum terpasang dan dibiarkan tergantung. Selalu pastikan tali helm sudah terikat dengan sempurna karena lebih baik berjaga-jaga karena kita tidak tahu apa yang terjadi ke depan. Dengan berhati-hati dan memperhatikan keselamatan berkendara motor, kita sudah bisa mengurangi resiko kecelakaan”, ujar Kasat Lantas.