Operasi Ketupat Turangga 2024, Personil Polres Ende Lakukan Pengaturan Lalin di Pusat Perbelanjaan Masyarakat
Memasuki H-5 Hari raya idul fitri 1445 H, Personel gabungan Polres Ende dalam Operasi Ketupat Turangga 2024 melakukan pengaturan lalin ditempat keramain umum yang banyak di kunjungi oleh masyarakat yang dapat menimbulkan kemacetan arus lalin seperti di pasar, pertokoan dan Swalayan atau Minimarket. Sabtu (6/4/2024) Pukul 16.00 Wita.
Kegiatan ini akan dilakukan selama Operasi Ketupat Turangga 2024 terutama menjelang hari Raya Idul Fitri 1445 H, setiap pagi, siang dan malam Personil Polres Ende melakukan pengaturan dan Imbauan agar terciptanya arus lalin yang aman dan lancar di tengah Padatnya aktivitas masyarakat yang melakukan aktifitasnya.
KabagOps Polres Ende AKP Syafrudin sebagai Karendalopsres mengatakan hadinya anggota Polri lapangan untuk melakukan pengaturan arus lalu lintas untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan akibat padatnya aktifitas warga masyarakat jelang berbuka puasa serta untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat pengguna jalan lainya. Ucap KabagOps Polres Ende.
"Ada 130 anggota kita turunkan ke jalan untuk melakukan pengaturan tempat keramaian seperti di pasar Mbongawani, pasar Wolowona dan syawalan baik pagi sore dan malam hari, Selain itu kehadiran personel Polres Ende di tempat-tempat keramaian juga bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas yang mungkin terjadi di tengah keramaian, ini semua kita lakukan untuk memberikan pelayanan Prima kepada masyarakat Kabupaten Ende".Ucapnya.
Selain Pengaturan di jalan kita juga mendirikan 3 Pos Ops Ketupat Turangga 2024 yaitu Posyan di Simpang lima dan di Pelabuhan soekarno serta Pos terpadu di Bandara H.Hasan Aerobosman Ende. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat yang melaksanakan aktivitas pagi, siang dan malam merasa aman dan dapat mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara, sehingga tidak terjadi kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas dipadatnya kendaraan.tambah KabagOps AKP Syafrudin.(HumasPolresEnde).