Kasat Pol Air Larang Keras Nelayan Tangkap Ikan Gunakan Bahan Peledak
ntt.tribratanews.com - Anggota Sat Pol Air Polres Belu, menghimbau para nelayan yang sedang melaut agar ekstra waspada dengan cuaca ekstrim. Himbauan ini dilontarkan Anggota Sat Pol Air kepada sejumlah nelayan yang ditemui ditengah laut, saat melaksanakan patroli perairan, selasa (18/7/17) sekitar pukul.08.3o wita.
“Kita minta mereka (nelayan) waspada terhadap keadaan cuaca yang tidak menentu saat ini. Kalau memang potensi cuaca buruk lebih baik tidak usah melaut demi menghindari hal – hal yang tidak diinginkan”Kata Kasat Pol Air Polres Belu AKP Abdul Nurdin Magang ketika dihubungi Humaas.
Selain mengutamakan keselamatan dalam berlayar, aparat juga menghimbau para nelayan untuk tidak menggunakan bahan peledak saat menangkap ikan.
“Kita larang keras mereka menggunakan bahan peledak karena tindakan seperti itu akan merusak ekosistim laut”Ujar Kasat Pol Air Polres Belu.
Selain laut Atapupu, Anggota Sat Pol Air yang turun menggunakan dua unit Kapal Patroli, menyisir Teluk Gurita hingga ke perairan Motaain, perbatasan RI-RDTL.