ntt.tribratanews.com
,- Kapolsek Malaka Tengah AKP Rinaldi Hastomo, S.H., S.I.K.,M.H., meminta peran aktif anggota perlindungan masyarakat (Linmas), untuk mensukseskan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur NTT tahun 2018.
Peran aktif yang diminta disini adalah selalu bersinergi dengan anggota Bhabinkamtibmas desa Kamanasa Brigadir Polisi (Brigpol) Fabinaus Lau, dalam menjaga kamtibmas di wilayah desa Kamanasa, Kecamatan Malaka Tengah, kabupaten Malaka.
Hal ini diutarakan Kapolsek Malaka Tengah saat bertatap muka dengan kepala desa Kamanasa Agustinus Bere Naha dan 36 orang anggota Linmas Desa Kamanasa.
“Linmas adalah perpanjang tanganan dari Polri yang sudah terlihat peran nyatanya dalam pengamanan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI dan Pilkada baru-baru ini”kata Kapolsek.
“Dan untuk itu, di Pilgub NTT kali ini, Saya minta rekan-rekan Linmas kembali menunjukkan dedikasinya secara baik. Bina berkomunikasi yang baik dengan anggota Saya Brigpol Fabi sehingga ada permasalahan sekecil apapun terlebih yang berkaitan dengan Pilkada, dapat ditangani sesegera mungkin”lanjut Kapolsek.
Sementara Kepala desa Kamanasa dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Kapolsek Malaka Tengah dan jajarannya atas upayanya selama ini dalam membantu menciptakan kamtibmas di wilayahnya.
“Terima kasih kepada Bapak Kapolsek dan anggotanya terutama Brigpol Fabi, yang sudah membantu menciptakan kamtibmas di wilayah kami dengan terus memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat serta membantu dalam pemecahan masalah”kata kepala desa.
“Semoga acara yang digagas oleh Saya dan Brigpol Fabi ini, akan terus digelar kedepannya dan Kami akan selalu mendukung Polri untuk menciptakan kamtibmas khususnya menyongsong Pilgub NTT tahun 2018”lanjut Kepala Desa.
Acara yang berlangsung di kantor desa Kamanasa pukul 09.00 wita, turut dihadiri Pamong Keamanan Desa Kamanasa, anggota Polsek Malaka Tengah dan Bhabinkamtibmas desa Kamanasa Brigpol Fabinaus Lau.