Kapolda NTT Terima Audience dengan Tim Divisi Humas Polri
ntt.tribratanews.com, - Kapolda NTT Irjen Pol. Drs Agung Sabar Santoso S.H.,M.H., menerima audience dengan tim Divisi Humas Polri di ruangan kerja beliau, Senin pagi (21/8).
Turut hadir mendampingi Kapolda NTT yakni Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Victor G. Manoppo, M.H., Dirintelkam Polda NTT Kombes Pol Agus Pryanto, SIK, Dirsabhara Polda NTT Kombes Pol Djoni M. Siahaan, Dirbinmas Polda NTT Kombes Pol Yayat Jatnika dan Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol Jules A. Abast, S.I.K.
Tim Divhumas Polri dipimpin oleh Kombes Pol Drs. Martinus Sitompul, M.Si, AKBP Zahwarni Pandra Arsad, S.H., M.Si, Pembina I Allegrina R. Surviva, M.A.B. dan tiga belas orang Wartawan dari media elektronik nasional.
Ketua Team Divhumas Polri mengatakan bahwa kehadiran Team di Polda NTT dan beberapa Polres akan melaksanakan giat liputan kontra radikal dan publikasi khususnya di wilayah perbatasan RI-RDTL.
Dalam kesempatan itu Kapolda NTT menyampaikan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polda NTT secara umum sangat kondusif namun hanya ada beberapa permasalahan yang menonjol yakni terjadinya kasus pencurian ternak di wilayah Sumba.
“Kami melakukan terobosan dengan mengedepankan peran bhabinkamtibmas yang selalu berinovasi seperti mengajar anak anak sekolah termasuk menjadi guru sepak bola dan giat patroli jarak jauh oleh personil gabungan yang terdiri dari Anggota Ditsabhara, Brimob maupun dokter” Jelas Kapolda NTT Irjen Pol. Drs Agung Sabar Santoso S.H.,M.H.
Kapolda juga menyampaikan terkait dengan kelompok radikal dan intoleransi seperti kelompok HTI bisa diminimalisir sehingga tidak menimbulkan kepanikan di masyarakat sebagaimana dikenal bahwa NTT sebagai Nusa Terindah Toleransi.